Kompas TV nasional berita kompas tv

582 Kapal Asing Telah Ditangkap di Indonesia, Terbanyak Berbendera Vietnam

Kompas.tv - 30 April 2019, 08:35 WIB
Penulis : Desy Hartini

Insiden antara Indonesia dan Vietnam di Laut Natuna bukan hanya kali ini terjadi. Awal Maret lalu, KRI Bung Tomo melepaskan tembakan peringatan untuk mengusir kapal pengawas milik Vietnam dari perairan Indonesia.

Insiden ini terjadi saat KRI Bung Tomo menangkap empat kapal Vietnam yang sedang mencuri ikan di perairan Indonesia. Kapal pengawas milik Vietnam ini juga bermanuver saat KRI Bung Tomo menggiring kapal pencuri ikan.

Berdasarkan data Kementerian Kelautan dan Perikanan, sudah 582 kapal asing yang ditangkap di Indonesia dalam lima tahun terakhir. Sebanyak 488 di antaranya sudah ditenggelamkan. Dari jumlah ini, kapal berbendera Vietnam yang paling banyak, yakni mencapai 276 kapal.

Hingga kini, pemerintah masih terus memerangi pencurian ikan di wilayah Indonesia. Tahun ini, sudah ada 38 kapal yang ditangkap. Sebagian besar berbendera Vietnam.

#KapalVietnam #PencurianIkan #SusiPudjiastuti



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x