Kompas TV nasional berita kompas tv

Beredar Screenshot Grup Chat Polisi Dukung Capres, Kapolres Bima: Itu Hoaks

Kompas.tv - 2 April 2019, 20:05 WIB

Polri menanggapi soal beredarnya tangkapan layar grup Whatsapp yang berisikan menggalang dukungan terhadap paslon nomor urut 01. Namun Kapolres Bima, AKBP Erwin Ardiansyah telah menyatakan screenshot yang viral itu hoaks. Mabes Polri menegaskan institusi kepolisian netral dalam Pilpres 2019.

Kapolres Bima Kota, AKBP Erwin Ardiansah langsung membantah percakapan tersebut dan memastikan bahwa chat WA yang saat ini beredar adalah bohong alias hoaks. Dirinya juga geram karena namanya dicatut dalam hoaks chat grup WA terkait perintah menggalangan dukungan untuk pasangan capres.

Tangkapan layar ini beredar di media sosial sejak pekan lalu. Berdasarkan tangkapan layar anggota kepolisian yang ada dalam grup itu terdiri dari berbagai pangkat kepolisian seperti Aiptu, AKP dan AKBP. Dari percakapan yang ada diduga menyasar ke Polres Bima Kota. Dalam hoaks percakapan ini terdapat perintah kepada para anggota untuk membantu kemenangan salah satu pasangan calon presiden.

#HoaksGrupChat #PolresBima #Pemilu2019



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x