Kompas TV regional jawa barat

Siswa SMAN 21 Bandung Batal Study Tour karena Uang Rp400 Juta Dibawa Kabur, Pelaku Sudah Ditangkap

Kompas.tv - 25 Mei 2023, 14:43 WIB
siswa-sman-21-bandung-batal-study-tour-karena-uang-rp400-juta-dibawa-kabur-pelaku-sudah-ditangkap
Pelaku yang membawa kabur uang ratusan juta untuk study tour siswa SMAN 21 Bandung, Kota Bandung, telah diringkus polisi. (Sumber: Tribun Jabar)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

BANDUNG, KOMPAS.TV - Pelaku yang membawa kabur uang untuk study tour senilai Rp400 juta milik para siswa SMAN 21 Bandung, Jawa Barat, berhasil ditangkap polisi.

Dilansir Kompas.com, Kamis (25/5/2023), pelaku yang berinisal ICL merupakan oknum pegawai jasa travel yang berstatus freelance tour leader di perusahaan Grand Traveling Indonesia (GTI).

Kapolrestabes Bandung Kombes Budi Sartono mengatakan ICL ditangkap pada Rabu (24/5/2023) kemarin sekitar pukul 23.00 WIB di daerah Cilengkrang.

"Pelaku ditangkap di Cilengkrang," kata Budi di Mapolrestabes Bandung, Kamis.

Lebih lanjut, polisi sekarang tengah melakukan pemeriksaan guna mendalami motif dan menelusuri uang yang digelapkan oleh pelaku.

"Kita telusuri uangnya ke mana saja, motifnya apa sehingga yang bersangkutan menggelapkan uang tersebut," imbuhnya.

Menurut hasil pemeriksaan sementara, ungkap Budi, uang Rp400 juta milik para murid SMAN 21 Bandung itu digunakan pelaku untuk kepentingan pribadi.

Polisi pun sudah memeriksa perwakilan SMAN 21 Bandung dan perusahaan travel tempat ICL bekerja, untuk menggali informasi.

"Saksi sementara dari kepala sekolah, travel juga sudah diperiksa dan menyatakan bahwa uang itu tidak disetorkan," ujar Budi.

Baca Juga: Terungkap Alasan Bule Perempuan di Bali Ini Telanjang, Polisi Sebut Depresi karena Kehabisan Uang

Study Tour SMAN 21 Bandung Ditunda

Para siswa SMAN 21 Bandung batal menggelar karya wisata atau study tour ke Yogyakarta yang seharusnya digelar pada Rabu (24/5/2023) hingga Jumat (26/5/2023).

Study tour tersebut batal karena uang yang sudah dibayarkan oleh 320 siswa, dibawa kabur dan tidak disetorkan ke perusahaan penyedia jasa wisata dan transportasi.

Untuk melaksanakan study tour ke Yogyakarta, tiap siswa SMAN 21 Bandung dikenakan biaya senilai Rp1,3 juta.



Sumber : Kompas.com

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.