Kompas TV lifestyle kuliner

Mengintip Gaya Kulineran Para Bakal Capres, Semua Suka Makanan Tradisional yang Dijual di Warung

Kompas.tv - 24 Mei 2023, 08:22 WIB
mengintip-gaya-kulineran-para-bakal-capres-semua-suka-makanan-tradisional-yang-dijual-di-warung
Makanan tradisonal khas Nusantara. Sejumlah nama yang menjadi bacapres seperti Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo hingga Anies Baswedan ternyata suka dengan kuliner warung.(Sumber:Kompas.com)
Penulis : Iman Firdaus | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Momen para bakal calon presiden atau bacapres saat keliling menemui sejumlah kalangan di daerah adalah menyempatkan diri untuk makan.

Ada yang dijamu oleh tuan rumah namun yang paling menarik adalah saat mereka makan di warung. Biasanya warung makan di pinggir jalan atau kaki lima atau yang populer di tempat tersebut. 

Bakal capres yang diusung oleh PDI Perjuangan Ganjar Pranowo terbilang sering makan di warung dengan menu makanan khas tradisional. Misalnya saat dia berkunjung ke Jember, Jawa Timur, Minggu 7 Mei 2023 lalu. Ganjar memilih makan nasi pecel Jember di warung.

"Yang menarik dari pecel di Jember itu, ini pecel tapi ditambahi jangan (sayur berkuah), ini unik. Ada sayur gori (nangka muda) dan juga kering tempe," kata Ganjar.

"Uenak juga ternyata," tambahnya. 

Saat berkunjung ke Manado, Sulawesi Utara, Ganjar pun tak lupa mencicipi makanan khas di sana yaitu dodol Minahasa. Hal itu terlihat dari unggahannya di akun Instagram miliknya, Sabtu (20/5).

Baca Juga: Survei Litbang Kompas Terkini: Elektabilitas Prabowo, Ganjar dan Anies Ada di Nomor Berapa?

Sementara bakal capres dari Partai Gerindra Prabowo Subianto juga menyenangi makanan tradisional.

Saat berkeliling di Jawa Timur, menteri pertahanan ini pernah mengunggah nasi rawon dan bertanya kepada para netizen tempat nasi rawon yang enak di Surabaya. 

“Piye kabare? Rawon seng paling enak nang Suroboyo onok nang endi, rek? Matur suwun! (Gimana kabarnya? Rawon yang paling enak di Surabaya ada di mana? Terima kasih!)," tulis Prabowo di keterangan foton di akun IG pribadinya, Senin 26 Desember 2022.

Rawon, salah satu kuliner tradisional Jawa Timur itu memang memiliki citarasa khas dengan kuah berwarna hitamnya.

Baca Juga: Meski Sampai Dipanggil DPP PDIP, Gibran Mengaku Tak Kapok Terima Kunjungan Prabowo



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x