Kompas TV video vod

Prabowo Sampaikan Presiden Jokowi Titip Pesan, Semua Parpol Harus Rukun

Kompas.tv - 2 Mei 2023, 23:20 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Jokowi memanggil para Ketum Partai Politik ke Istana pada Selasa (2/5/2023) malam. 

Hadir para Ketum Partai di antaranya Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketum PDIP Megawati, Plt Ketum PPP Mardiono, dan Ketum PAN Zulkifli Hasan. 

Usai pertemuan, Prabowo Subianto mengatakan bersama Presiden Jokowi dibahas terkait situasi ekonomi bangsa Indonesia. 

Baca Juga: Pujian Jusuf Kalla untuk Prabowo Subianto: Beliau Tentara yang Hebat

“Tadi Dibahas perkembangan terakhir soal ekonomi, ramalan world bank, IMF, Indonesia benar-benar punya potensi jadi negara maju. Sekarang kalau tidak salah Gdp kita Rp 1,5 Triliun, diperkirakan ekonomi kita sudah ke 16 terbesar di dunia. Itu titipan beliau ke kita-kita,”ujar Prabowo pada wartawan istana. 

Ketika ditanya soal koalisi besar di antara para Ketum Parpol, Prabowo mengaku sedikit sekali membahas soal politik. 

“Hampir enggak ada. Secara praktis tidak, tapi ada titipan besar dari Presiden kita harus rukun demi bangsa negara,”ucapnya menutup tanya jawab dengan wartawan. 

Video Editor: Bara Bima
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x