Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Nyalakan Lilin, Nenek dan Cucunya Tewas dalam Kebakaran

Kompas.tv - 18 April 2023, 12:56 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

KUDUS, KOMPAS.TV – Seorang nenek dan cucunya tewas dalam sebuah kebakaran di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Jenazah nenek dan cucunya ini dievakuasi petugas dari dalam kamar. Keduanya menjadi korban kebakaran yang diduga, dipicu lilin yang dinyalakan lantaran listrik padam di Kabupaten Kudus pada Sabtu (15/4/2023) malam.

Peristiwa tragis ini berawal saat sang nenek yang bernama Sutini, menyalakan lilin karena listrik padam. Namun, ia tak sadar api dari lilin menjalar ke lemari pakaian hingga memicu kebakaran.

Saat itu, Sutini dan cucunya (4) tengah tertidur lelap. Mereka tidak bisa menyelamatkan diri saat api sudah berkobar.

“Karena lilin yang dinyalakan habis, akhirnya membakar lemari plastik yang kemudian menyambar ke kasur dan menutup pintu untuk keluar. Jadi, nenek ini dan cucunya terkurung di dalam, dan kemungkinan kehabisan nafas hingga meninggal dunia,” ucap AKP Luk Har Syan’in, Kapolsek Jekulo Kabupaten Kudus.

Saat kejadian, orang tua bocah tengah tak berada di rumah. Kasus ini pun ditangani polisi untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran. Sementara, kedua jenazah dibawa ke RSUD Loekmono Hadi untuk divisum.

#kebakaran #listrikpadam #kudus



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x