Kompas TV nasional rumah pemilu

Ternyata Jusuf Kalla Sudah Nyetor Nama Cawapres ke Anies: Tergantung Dia dan Partai-Partai

Kompas.tv - 26 Maret 2023, 00:02 WIB
ternyata-jusuf-kalla-sudah-nyetor-nama-cawapres-ke-anies-tergantung-dia-dan-partai-partai
Arsip. Momen kedekatan Jusuf Kalla dan Anies Baswedan beberapa waktu lalu (Sumber: ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Presiden Indonesia Periode 2004-2009 dan 2014-2019, Muhammad Jusuf Kalla (JK), ternyata sudah menyetorkan nama cawapres untuk Anies Baswedan menuju Pilpres 2024.

Ia pun mengakui hal tersebut. Namun, kata JK, soal nanti nama cawapres yang ia sodorkan ke Anies Baswedan bakal dipilih atau tidak, tergantung yang bersangkutan. 

Ketika ditanya awak media usai buka puasa bersama para elite partai politik (parpol) di Nasdem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Sabtu (25/3/2023), JK enggan menyebut nama cawapres tersebut. 

Ia hanya menyebut, soal nama cawapres Anies Bawedan yang ia sodorkan, tentu juga tergantung kecocokan partai pengusung. 

"Ada lah pasti, tergantung Anies saja mana yang menurut pandangan dia dan partai-partai mana yang cocok," kata Jusuf Kalla, Sabtu.

Baca Juga: Jusuf Kalla: Selama Ramadan Masjid Harus Menenangkan, Jangan Dijadikan Tempat Pidato Politik

JK lantas mengatakan, baik Anies Baswedan maupun pihak parpol pengusungnya juga tidak menyebut nama cawapres nanti. 

Ia hanya menyinggung terkait cawapres itu urusan tim kecil yang dibentuk pihak Anies Baswedan. JK sendiri bukan bagian dari tim itu. 

"Enggak (sampaikan ke saya). Ah, itu saya tidak masuk tim kecil, kan tim kecil urusannya," ucap JK.

Baca Juga: Dikabarkan Segera Umumkan Nama Cawapres, Ini 5 Kriteria Duet Anies Baswedan

Sebelumnya, Anies Baswedan sendiri pada Jumat (24/3/2023) resmi diusung oleh Nasdem, Demokrat dan PKS sebagai bacapres. Gabungan parpol ini menyebut diri sebagai Koalisi Perubahan untuk Persatuan. 

Parpol pengusung Anies itu juga menandatangani sebuah piagam dan ditandatangani oleh Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

"Dengan piagam itu secara formal tiga partai secara bulat mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden," kata utusan Anies di Tim Kecil, Sudirman Said, Jumat (24/3/2023). 

Salah satu poin isi piagam itu adalah menyerahkan urusan Cawapres kepada Anies Baswedan. 


 



Sumber : Kompas TV/kompas.com

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.