Kompas TV entertainment musik

Konser BLACKPINK Hari Kedua, Polisi Imbau Hindari 4 Titik Ini agar Tak Macet

Kompas.tv - 12 Maret 2023, 16:34 WIB
konser-blackpink-hari-kedua-polisi-imbau-hindari-4-titik-ini-agar-tak-macet
BLACKPINK menghadiri Sir Lucian Grainges 2019 Artist Showcase Presented by Citi di Los Angeles, Amerika Serikat, 9 Februari 2019. (Sumber: Jordan Strauss/Invision for Universal Music Group/AP Images)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polda Merto Jaya mengimbau pengendara untuk menghindari potensi kepadatan di kawasan sekitar Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada Minggu (12/3/2023) sekitar pukul 13.00-23.00 WIB terkait konser BLACKPINK hari kedua.

 

Polda Metro Jaya melalui akun twitter-nya @TMCPoldaMetro, menyebut terdapat empat titik jalan yang berpotensi terjadi kepadatan.

"Minggu 12 Maret 2023 Hindari seputaran GBK pukul 13.00-23.00 WIB Hindari kepadatan di Jl. Jendral Sudirman, Gatot Subroto, Asia Afrika, Gerbang Pemuda dikarenakan ada kegiatan konser Musik di GBK," kata Polda Metro lewat akun Twitter resminya, Minggu.

Lebih lanjut, polisi juga menyarankan masyarakat yang akan menonton konser girlband asal Korea Selatan itu, untuk menggunakan transportasi umum. 

"Untuk penonton konser diimbau agar gunakan moda tranportasi umum," jelasnya.


Baca Juga: Antusias Fans Hari Kedua Konser Blackpink, Datang Sebelum Gate Dibuka untuk Tukar Tiket

Di sisi lain, Polda Metro Jaya telah menyiagakan 1.022 personel untuk mengamankan konser BLACKPINK hari kedua. 

“Total 1.022 personel pengamanan konser BLACKPINK,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, Minggu, seperti dikutip dari Antara.

Trunoyudo merinci, personel gabungan itu terdiri dari 932 personel dari Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Pusat, 30 personel TNI, serta 60 personel dari Pemda.

Konser BLACKPINK di Indonesia kali ini merupakan bagian dari tur dunia yang dimulai di KSPO Dome Olympic Park, Korea Selatan, pada 15-16 Oktober 2022 dan berlanjut ke berbagai negara. 

Di Jakarta, konser ini digelar dua hari, yakni Sabtu (11/3) dan terakhir pada hari ini, Minggu (12/3) malam nanti.

Baca Juga: Waspada! Calo Tiket Berkeliaran Di Konser Blackpink, Tawarkan Harga Mencapai Rp10 Juta


 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x