Kompas TV nasional rumah pemilu

Ralat Berita: Ditanya soal Pilpres, RK: Saya Dukung Pak Airlangga

Kompas.tv - 9 Februari 2023, 05:20 WIB
ralat-berita-ditanya-soal-pilpres-rk-saya-dukung-pak-airlangga
Foto Ridwan Kamil berseragam Partai Golkar yang diunggah akun resmi instagram partai itu pada hari ini, Rabu (18/1/2023) (Sumber: Instagram Partai Golkar)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV – Politisi Golkar sekaligus Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memilih untuk mengikuti instruksi Airlangga Hartarto selaku ketua umum partai terkait Pilpres 2024. Nama Ridwan Kamil sendiri masuk dalam survei bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

Menurut Ridwan Kamil, dibandingkan urusan capres dan cawapres di Pilpres 2024 mendatang, ia memilih ingin maju lagi sebagai Gubernur Jawa Barat untuk periode kedua.

Termasuk membuka peluang untuk maju di gelaran Pemilihan Gubernur DKI Jakarta jika tidak maju lagi di Jawa Barat.

Emil, sapaannya, beralasan karena ikuti instruksi partai yang usung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk menjadi capres atau cawapres.

Sedangkan, ia adalah kader baru dan mengikuti arahan dari pimpinan Partai Golkar. 

“Saya mendukung Pak Airlangga karena sesuai dengan keputusannya, kan Golkar (mengusung) ketum. (Posisi) saya berada di situ,” kata Emil di Menara Kompas, Palmerah, Jakarta, Rabu (8/2/2023), dikutip dari Kompas.com.

“Kalau pilkada, saya punya hak satu periode lagi. Dari hak satu periode lagi itu, yang paling bagus melanjutkan Jawa Barat,” ujar dia.

Baca Juga: Sederet Pejabat Nonton Konser Dewa 19 di JIS, Prabowo, Anies Baswedan hingga Ridwan Kamil

Untuk jadi Gubernur DKI Jakarta, kata Ridwan Kamil, ia harus mempelajari terlebih dahulu soal 'persaingan' dan survei.

“Kalau nanti DKI misalnya, ada opsi, harus disurvei, kan belum masuk kontestasi nama-nama lain kan. Sehingga belum tersandingkan, belum terilmiahkan, kalau Jawa Barat sudah,” ujar dia dilansir kompas.com

Baca Juga: Survei Litbang Kompas: Melejit, Ridwan Kamil Cawapres Terkuat di Pilpres 2024

Adapun Ridwan Kamil saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Golkar, sekaligus menjadi Co-Chair Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu).

Namanya belakangan menguat untuk maju di Pilpres 2024, baik sebagai capres maupun cawapres. 

Berdasarkan jajak pendapat Litbang Kompas periode 24 September - 7 Oktober 2022, elektabilitas Ridwan Kamil meroket baik sebagai capres maupun cawapres di Pilpres 2024 nanti.  


 

Ia memiliki tingkat elektoral sebesar 8,5 persen dan menduduki peringkat keempat setelah Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.

Sedangkan untuk cawapres, dalam survei yang sama, ia menjadi yang tertinggi diminati publik dengan11,5 persen sebagai tokoh yang dinilai paling layak menjadi cawapres.

Catatan Redaksi: Berita ini sebelumnya tayang dengan judul “Ridwan Kamil Kibarkan Bendera Putih soal Pilpres 2024, Buka Peluang Maju Pilgub DKI Jakarta”.

Bahwa ada kesalahan informasi yang diterima jurnalis kami. Redaksi Kompas.tv memohon maaf atas kesalahan penulisan berita dan ketidakakuratan tersebut.  



Sumber : Kompas TV/kompas.com

BERITA LAINNYA



Close Ads x