Kompas TV nasional update

Cuaca DKI Jakarta 19 Januari, Waspada Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang!

Kompas.tv - 19 Januari 2023, 05:21 WIB
cuaca-dki-jakarta-19-januari-waspada-hujan-disertai-petir-dan-angin-kencang
Prakiraan cuaca Jakarta hari ini, Senin (12/9/2022). Hujan pada siang hari. (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Prakiraan cuaca untuk wilayah DKI Jakarta telah dirilis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) hari ini, Kamis (19/1/2023).

Prediksi cuaca yang dirilis oleh BMKG bisa jadi salah satu acuan Anda sebelum beraktivitas atau bekerja di wilayah DKI Jakarta.

Hari ini cuaca di Jakarta diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan pada siang hari di Jakarta Selatan dan Jakarta Barat.

Baca Juga: Cuaca Buruk Sebabkan Harga Sayuran Tidak Stabil

Sementara cuaca berawan mendominasi cuaca di Jakarta pada pagi hari di seluruh wilayah. Cuaca berawan berlanjut hingga dini hari untukk wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Timur, Jakarta Utara, hingga Kepuluauan Seribu.

BMKG memberikan peringatan dini untuk wilayah Jakarta Barat karena akan berpotensi hujan yang bisa disertai kilat dan angin kencang pada siang hari.

Baca Juga: Pantauan BMKG Gempa Susulan Masih Terjadi di Singkil

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jakbar pada siang hari," tulis BMKG dikutip Kamis.

Hari ini, rata-rata tingkat kelembapan udara berkisar antara 80 hingga 100 persen dengan suhu antara 22 hingga 30 derajat celcius.

Cuaca DKI Jakarta hari ini Kamis (19/1/2023)

Jakarta Barat

  • Pagi: Berawan
  • Siang: Hujan ringan
  • Malam: Cerah berawan
  • Dini Hari: Cerah berawan

Jakarta Pusat

  • Pagi: Berawan
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah berawan
  • Dini Hari: Cerah berawan

Jakarta Selatan

  • Pagi: Berawan
  • Siang: Hujan ringan
  • Malam: Cerah berawan
  • Dini Hari: Cerah berawan

Jakarta Timur

  • Pagi: Berawan
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah berawan
  • Dini Hari: Cerah berawan

Baca Juga: Fakta Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Mendagri Ukraina: Pejabat Penting Tak Boleh Terbang Bareng

Jakarta Utara

  • Pagi: Berawan
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah berawan
  • Dini Hari: Cerah berawan

Kepulauan Seribu

  • Pagi: Berawan
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah berawan
  • Dini Hari: Cerah berawan

 

 
 

 

 



Sumber : Kompas TV, bmkg.go.id

BERITA LAINNYA



Close Ads x