Kompas TV video vod

Buntut Kompetesi Liga 2 Dihentikan, Menpora akan Cari Solusi Bagi Klub!

Kompas.tv - 16 Januari 2023, 22:48 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Penghentian Liga 2, membuat pemilik FC Bekasi City, Atta Halilintar bingung, terkait kelangsungan gaji para pemain klub berjuluk "Si Kuda Hitam".

Lebih lanjut, Atta akan membicarakan soal kelanjutan pembayaran gaji pemain FC Bekasi City dengan pihak manajemen.

Atta belum bisa memastikan arah bisnis klub, usai PSSI resmi menghentikan kelanjutan Liga dua 2022,2023, Kamis (12/01) lalu.

Baca Juga: Kompetisi Liga 2 Dihentikan, Sejumlah Klub Hingga Atta Halilintar Ungkapkan Kekecewaan!

Atta mengatakan sudah berinvestasi besar dalam industri sepak bola.

Senin (16/01) siang, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, melakukan audiensi dengan perwakilan klub Liga 2 di kantor Kemenpora.

Menpora berjanji akan membantu Klub Liga 2 dan 3 untuk mencarikan solusi terkait penghentian Liga bersama PSSI.

Para perwakilan klub menilai dihentikannya kompetisi akan berimbas pada matinya promosi degradasi di liga sepak bola dalam negeri.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x