Kompas TV olahraga badminton

Hasil Malaysia Open 2023: Menang, The Daddies dan Fajar/Rian Melaju ke 16 Besar

Kompas.tv - 10 Januari 2023, 17:54 WIB
hasil-malaysia-open-2023-menang-the-daddies-dan-fajar-rian-melaju-ke-16-besar
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil melaju ke 16 besar Malaysia Open 2023 setelah menyingkirkan wakil China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, 19-21, 21-18 dan 21-13, Selasa (10/1/2023). (Sumber: Twitter @INABadminton/PBSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Purwanto

KUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Dua wakil ganda putra Indonesia di ajang Malaysia Open 2023, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, kompak untuk meraih kemenangan di babak 32 besar. 

Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (10/1/2023), kedua pasangan sama-sama harus bermain tiga gim sebelum mengalahkan lawannya masing-masing. 

The Daddies yang ditantang ganda China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong, harus menelan kekalahan di gim pertama dengan skor ketat 19-21.

Tapi di gim kedua, Ahsan/Hendra bisa bangkit. Unggulan kelima di turnamen World Tour Super 1000 itu merebut gim kedua dengan kemenangan mutlak 21-8.

Di gim penentuan, The Daddies berhasil melanjutkan permainan apik mereka untuk menutup pertandingan dengan skor 21/13.

Ahsan/Hendra pun berhak melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2023 berkat kemenangan atas He/Zhao 19-21, 21-8 dan 21-13.

Baca Juga: Malaysia Open 2023: Singkirkan He Bing Jiao, Gregoria Tak Mau Terlalu Cepat Puas

Keberhasilan The Daddies kemudian diikuti oleh Fajar/Rian yang juga meraih kemenangan di pertandingan Malaysia Open 2023.

Menghadapi pasangan bersaudara asal Prancis, Christo Popov/Toma Junior Popov, Fajar/Rian harus dipaksa bermain rubber game. 

Pada gim pertama, unggulan ketiga turnamen dibuat bertekuk lutut oleh Popov bersaudara dengan skor 19-21.

Untungnya di gim kedua, Fajar/Rian berhasil bangkit untuk memaksa pertandingan berlanjut ke gim ketiga setelah berhasil menang 21-16.

Di gim ketiga, kemenangan pun diraih pasangan Indonesia setelah menyudahi perlawanan Popov bersaudara 21-15.

Fajar/Rian pun sukses meraih kemenangan 19-21, 21-16 dan 21-15 atas Popov bersaudara dan melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2023.

Pada pertandingan selanjutnya, The Daddies akan menghadapi junior mereka, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan di babak 16 besar. 

Sementara Fajar/Rian, mereka akan ditantang wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, demi memperebutkan satu tiket ke perempat final Malaysia Open 2023.

Baca Juga: Drawing Wakil Indonesia di Malaysia Open 2023: PBSI Targetkan Juara di Ganda Putra
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.