Kompas TV regional berita daerah

Nelayan Diberi Pelatihan Mengolah Hasil Laut

Kompas.tv - 15 Desember 2022, 15:19 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

PAREPARE, KOMPAS.TV - Sejumlah nelayan di pesisir pantai Watang Soreang kota Parepare, Sulawesi Selatan mengikuti festival pelatihan yang digelar relawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam komunitas nelayan pesisir Sulawesi Selatan. Dalam festival pelatihan ini, sejumlah istri nelayan diberikan pelatihan pengolahan hasil tangkapan laut menjadi produk olahan perikanan yang memiliki nilai ekonomis tinggi saat dijual di pasaran

Program ini pun selaras dengan program pembinaan nelayan yang dilakukan gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo ke sejumlah nelayan yang ada di Indonesia yang dilaksanakan oleh komunitas nelayan pesisir Sulawesi Selatan. Dengan program pembinaan nelayan ini sejumlah nelayan di Parepare berharap agar program Ganjar Pranowo dapat dilakuakn di seluruh Indonesia agar dapat meningkatkan taraf hidup nelayan.

"Kami gelar festival bersama ratusan masyarakat untuk bersilaturahmi dengan masyarakat Parepare dan konsolidaskan pak Ganjar Pranowo melalui kegiatan ini. Berbagai program kan sudah diupayakan di Jawa Tengah, kita mendorong agar program tersebut bisa menjadi program strategis nasional. Program tersebut salah satu bentuk kepedulian pak Ganjar terhadap nelayan, kami mengapresiasi langkah apapun terkait kesejahteraan nelayan. Kedepan, kita akan melakukan pembinaan dan pelatihan hasil tangkapan untuk olahan perikanan, supaya nelayan juga bisa mendapatkan tambahan penghasilan dan keterampilan", jelas Angga, sekretaris wilayah komunitas nelayan pesisir Sulsel

Dengan diadakannya festival pelatihan bagi nelayan yang digelar relawan Ganjar ini diharapkan nelayan bersama istrinya dapat mengolah hasil laut menjadi produk perikanan sehingga nelayan memiliki usaha menengah kecil dan mikro yang dapat mengangkat kesejahteraan nelayan di seluruh Indonesia.

 

#relawanganjarpranowo

#komunitasnelayansulsel

#festivalpelatihan



Sumber : Kompas TV Makassar

BERITA LAINNYA



Close Ads x