Kompas TV tekno internet

Wajib Tahu! Ini Tips Optimalkan LinkedIn Agar Bisa Cepat Dapat Kerja

Kompas.tv - 9 Desember 2022, 14:51 WIB
wajib-tahu-ini-tips-optimalkan-linkedin-agar-bisa-cepat-dapat-kerja
Ilustrasi membuat profil LinkedIn. (Sumber: Forbes via Kompas.com)
Penulis : Rizky Rahmansyah | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ada tips khusus bagi pencari kerja (jobseeker) untuk mengoptimalkan profil LinkedIn. Hal itu dilakukan agar pengguna bisa cepat mendapatkan pekerjaan. 

Bahkan tak jarang, beberapa recruiter menghubungi pencari kerja lantaran merasa tertarik dengan profil yang disematkan.

Berbeda dengan media sosial lainnya seperti Instagram, Twitter dan Facebook, LinkedIn sendiri menjadi platform media sosial yang kerap menjadi penghubung ke dunia profesional.

Baca Juga: Ingin Membuat Profil LinkedIn Meski Baru Mahasiswa atau Pelajar? Simak Tips Berikut

LinkedIn merupakan platform media sosial yang digunakan pengguna untuk mencari pekerjaan, tempat magang hingga menghubungkan dan memperkuat hubungan profesional seseorang. Tidak hanya itu, LinkedIn juga dapat digunakan pencari kerja untuk mempelajari skill ataupun keterampilan baru.

Lantas, bagaimana cara mengoptimalisasi akun LinkedIn agar bisa mendapat kerja?

1. Foto Profil
Foto profil dengan gaya profesional dan menarik akan meningkatkan kredibilitas pengguna. Hal ini akan membuat tampilan profil LinkedIn lebih segar dan menarik. Tidak disarankan menggunakan foto secara selfie. 

2. Headline
Headline yang menarik di profil dapat membuat pencari kerja lebih mudah dikenali. Headline dapat berisi keterampilan yang dimiliki oleh pencari kerja hingga posisi terakhir yang diemban saat tengah bekerja di perusahaan.

3. About
Berikan informasi secara lebih ringkat seputar pengguna pada kolom about. Pengguna dapat menjabarkan secara lebih lugas terkait ketrampilan yang ditulis pada kolom tersebut.

4. Riwayat Pekerjaan dan Pendidikan
Berikan informasi seputar pengalaman kerja hingga pendidikan yang relevan dalam kolom ini. Jabarkan pula job desk maupun tugas yang telah diemban pengguna saat bekerja dan menempuh pendidikan. 

5. Skills
Tuliskan secara lebih singkat ketrampilan yang dimiliki pengguna saat mengemban pekerjaan maupun pendidikan di kolom skills. Mintalah beberapa teman yang pernah bekerja bersama Anda untuk meng-endorse skills yang telah dituliskan.

6. Recommendation
Setelah itu, mintalah rekomendasi kepada pengguna lain yang telah bekerja bersama anda. Pengguna lain yang dimaksud dapat berupa mitra bisnis, rekan kerja atau teman saat menempuh pendidikan. 

7. Isi Kolom Lainnya yang Relevan dengan Pengalamanmu
Selain beberapa kolom tadi, ada pula kolom Honors & Award, Volunteering, License & Certification dan masih banyak yang lainnya. Isilah kolom tersebut sesuai dengan pengalaman yang telah anda lakukan sejauh ini.

Baca Juga: Cara Dapatkan Lowongan Kerja di LinkedIn



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x