Kompas TV entertainment musik

Konser Amal 'Gitaris untuk Negeri' Kumpulkan Donasi Rp4,6 Miliar untuk Korban Gempa Cianjur

Kompas.tv - 8 Desember 2022, 14:16 WIB
konser-amal-gitaris-untuk-negeri-kumpulkan-donasi-rp4-6-miliar-untuk-korban-gempa-cianjur
Konser Gitaris untuk Negeri: Donasi Gempa Cianjur di Bentara Budaya Jakarta, Rabu (7/12/2022). (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Konser amal Gitaris untuk Negeri yang berlangsung di Bentara Budaya Jakarta, Rabu (7/12/2022) berhasil mengumpulkan donasi untuk korban gempa Cianjur sebesar Rp4,6 miliar.

Ketua Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas (DKK) Antonius Tomy Trinugroho mengatakan bahwa seluruh donasi yang terkumpul akan diberikan kepada korban gempa Cianjur.

“Total semua yang sudah kita terima sekitar Rp4,6 miliar dan semua donasi itu kami harapkan diupayakan berguna semaksimal mungkin untuk korban bencana di Cianjur,” kata Antonius, Rabu, seperti dikutip dari Tribunnews.

Baca Juga: Antusiasme Penonton Konser Gitaris untuk Negeri Donasi Gempa Cianjur, Banyak yang Tak Kebagian Kursi

Angka tersebut terkumpul mulai dari 23 November 2022 hingga 7 Desember 2022 pukul 23.30 WIB.

Antonius mengucapkan terima kasih kepada paguyuban Gitaris untuk Negeri dan para donatur yang telah menyisihkan hartanya untuk membantu warga Cianjur yang terdampak gempa.

Selain penggalangan dana, konser amal tersebut juga mengadakan pelelangan barang, mulai dari gitar hingga lukisan.

Musisi Ridho dan Kaka Slank juga ikut melelangkan gitar kesayangan mereka untuk membantu warga Cianjur.

Pembawa acara konser tersebut, Cynthia Rompas mengumumkan bahwa gitar Kaka Slank sudah terjual di angka Rp50 juta. Angka yang cukup tinggi dari bid awal, yakni Rp15 juta.

“Saya juga ingin mengumumkan bahwa gitar Kaka Slank sudah didonasikan oleh Pak Said Abdullah, anggota DPR RI, senilai Rp50 juta,” kata Cynthia.

Baca Juga: Konser Amal “Gitaris untuk Negeri: Donasi Gempa Cianjur”

Sebagai informasi, konser amal tersebut dimeriahkan oleh 65 musisi Tanah Air, 12 penyanyi, 39 gitaris, 4 drummer, 4 bassist, 1 keyboardis, dan 2 grup band.

Deretan musisi pengisi acara ini, yaitu Denny Chasmala, Endah Widiastuti, Ridho Hafiedz, Dewa Budjana, Kongko Cadillac, Gugun, Ramadista Akbar, Rama d’Masiv, Kiki d’Masiv, Tohpati, Ian Antono, Edi Kemput, Jubing Kristianto, Josephine Alexandra, Andre Dinuth, Gerald Situmorang.

Kemudian, ada juga Iga Massardi, Sonny J-Rock, Ezra Simanjuntak, Rully Worotikan, John Paul Ivan, Utox, Zendhy Kusuma, Randee, Nikita Dompas, Boris, Adit Element, Noldy, Karis, Agam Hamzah, Baim, Tommy Garux, Chiko, Tompi, Ipang Lazuardi, Andi/rif, Rian d’Masiv.

Baca Juga: Potret Hangat Prabowo Subianto Peluk Anak-anak dan Warga Cianjur Terdampak Gempa..

Lalu, ada Uapwidya, Shery Sheinafia, Bella Fawzi, dan Pieter Anroputra, Yandi Andaputra, Franky Sadikin, dan Wanda Omar.

Adapun, dua grup band yang meramaikan acara ini adalah Cokelat dan d’Masiv.



Sumber : Tribunnews

BERITA LAINNYA



Close Ads x