Kompas TV olahraga sapa qatar

Hasil Portugal vs Swiss: Goncalo Ramos Hattrick, Selecao das Quinas Menang Besar 6-1

Kompas.tv - 7 Desember 2022, 04:50 WIB
hasil-portugal-vs-swiss-goncalo-ramos-hattrick-selecao-das-quinas-menang-besar-6-1
Striker Portugal, Goncalo Ramos mencetak hattrick dalam laga 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Swiss di Stadion Lusail, Rabu (7/12/2022). (Sumber: Twitter FIFA World Cup)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Gading Persada

LUSAIL, KOMPAS.TV - Hasil Portugal vs Swiss dalam pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022 berakhir dengan skor 6-1 untuk kemenangan besar Selecao das Quinas

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Lusail, Rabu (7/12/2022) dini hari WIB itu, gol-gol kemenangan Portugal dicetak Goncalo Ramos (17', 51', 67'), Pepe (33'), Raphael Guerreiro (55') dan Rafael Leao (90+2'). 

Sementara itu, Swiss sempat memperkecil ketertinggalan lewat gol Manuel Akanji pada menit 58. 

Kemenangan ini mengantarkan Portugal ke babak 8 besar untuk pertama kalinya sejak tahun 2006. Di perempat final, mereka akan menantang wakil Afrika, Maroko. 

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Tiga Algojo Spanyol Gagal, Maroko Menang Adu Penalti Lewat Panenka Hakimi

Jalannya pertandingan

Pelatih Portugal Fernando Santos membuat kejutan dalam susunan skuad utamanya. Cristiano Ronaldo dan Joao Cancelo harus duduk di bangku cadangan. 

Sebagai gantinya, Santos mempercayakan Goncalo Ramos dan Diogo Dalot turun sebagai starter. 

Keputusan Santos ternyata sangat tepat. Goncalo Ramos sukses membuka keunggulan Portugal ketika laga baru bejalan 17 menit. 

Mendapat bola operan dari Joao Felix dan membelakangi gawang, Goncalo Ramos secara luar biasa melepaskan tembakan keras ke tiang dekat dengan sudut sempit. 

Bola hasil tendangan Ramos sukses meluncur deras ke pojok atas gawang tanpa bisa dibendung kiper Swiss, Yann Sommer. 

Terus menggempur pertahanan Swiss, gol kedua Portugal akhirnya datang pada menit 33. Berawal dari tendangan sudut Bruno Fernandes, bola sukses dikonversi menjadi gol oleh Pepe. 

Hingga babak pertama berakhir, skor 2-0 untuk keunggulan Portugal tidak berubah. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.