Kompas TV entertainment selebriti

Jelang Pernikahan Kaesang-Erina, Pelantaian untuk Tamu Mulai Dipasang

Kompas.tv - 4 Desember 2022, 12:29 WIB
jelang-pernikahan-kaesang-erina-pelantaian-untuk-tamu-mulai-dipasang
Persiapan menjelang pernikahan Kaesang Pengarep dan Erina Sofia Gudono mulai dirampungkan pihak penyelenggara, Minggu (4/12/2022). (Sumber: Kompas.TV/Danang Suryo)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

SLEMAN, KOMPAS.TV - Proses perampungan tempat menjelang rangkaian acara pernikahan Kaesang Pengarep dan Erina Sofia Gudono mulai dilakukan.

Pada Minggu (4/12/2022) proses flooring atau pemasangan lantai kayu temporer mulai dilakukan.

"Ini lagi proses flooring untuk jalan tamu. Terpasang dari depan (lahan kosong) sampai depan laundry saja," jelas salah satu pekerja, Minggu (4/12). 

Baca Juga: Agustin, Kuda Langganan Keluarga Besar Jokowi, Bakal Tarik Kereta Kaesang-Erina?

Flooring tampak terpasang di jalan depan kediaman Erina dan lahan yang telah terpasang tenda.

Nantinya di bagian lahan akan digunakan untuk tamu. Tamu yang hadir juga terbatas dan menggunakan barcode sebagai verifikasi.

Selain itu tampak juga gantungan lampu kaca berbentuk lilin di beberapa titik tenda.


 

Salah seorang warga mengatakan takjub dengan setting pernikahan tersebut. Mengatakan bahwa pernikahan ini merupakan peristiwa besar.

"Panggungnya mantap ya, ini pernikahan geden," tutur warga.

Diberitakan KOMPAS.TV, sebelumnya, prosesi pernikahan Kaesang-Erina di kediaman keluarga Gudono dilakukan untuk acara pokok dan adat.

Pada Rabu 7 Desember 2022, digelar acara tonjokan atau gelaran hajatan berupa tasyakuran dengan memberikan berkat ke tetangga.

Baca Juga: 2.188 Polisi akan Diterjunkan, Ini Rute Kirab Pernikahan Kaesang-Erina dari Loji Gandrung

Kemudian pada Kamis 8 Desember digelar pengajian dan pembacaan Al-Qur'an hingga pemasangan dekorasi berupa janur atau bleketepe.

Lalu pada Jumat, 9 Desember, akan ada proses siraman dan malam midodareni yang rencananya akan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi hingga permaisuri Raja Kraton Yogyakarta GKR Hemas. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.