Kompas TV nasional peristiwa

Gempa Guncang Jakarta, Depok hingga Purwakarta Siang Ini

Kompas.tv - 21 November 2022, 13:47 WIB
gempa-guncang-jakarta-depok-hingga-purwakarta-siang-ini
Ilustrasi gempa bumi. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Guncangan gempa terasa di Jakarta, Depok, Bogor hingga Purwakarta pada Senin siang (21/11/2022).

Berdasarkan pantauan, getaran gempa terasa sekitar pukul 13.23 WIB. 

“Ini di Depok terasa banget. Temen-temen gw di Bogor, Purwakarta terasa,” kata Harry, warga Depok.

Sementara itu, Ninuk warga Salemba, Jakarta Pusat, mengaku juga merasakan getaran gempa yang cukup kuat.

“Meja belajar gw buat ngetik goyangnya berasa,” kata Ninuk. Saat ini Ninuk masih waspada karena khawatir ada gempa susulan.

“Jadi buka pintu, takut gempa lagi,” ujarnya

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan pusat gempa terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dengan kekuatan magnitudo 5,6. 

Lokasi gempa berada di 10 km barat daya Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. "Tidak berpotensi TSUNAMI," tulis BMKG di akun Twitter resmi.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x