Kompas TV video vod

Kebakaran Hebat Melanda Permukiman Padat Penduduk di Kebon Jeruk, 60 Kepala Keluarga Jadi Korban!

Kompas.tv - 30 Oktober 2022, 16:55 WIB
Penulis : Shinta Milenia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Di Jakarta Barat, kebakaran melanda permukiman di Jalan Kebayoran Lama, Kebon Jeruk, dekat Rumah Sakit Medika Permata Hijau.

Diduga api berasal dari korsleting salah satu rumah.

Sekitar 100 personel pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.

Api sempat sulit dipadamkan karena berada di permukiman padat dan lokasi pengepulan barang bekas.

Salah satu korban kebakaran bilang, api berasal dari sebelah rumahnya dan dengan cepat membesar hingga tidak ada barang-barang yang bisa diselamatkan.

Akibat kebakaran ini, sejumlah pasien harus dievakuasi untuk menghindari kebakaran.

Baca Juga: Desa Kertaangsana Dipasangi Alat Deteksi Dini Longsor, BNPB Gelar Simulasi Bencana Bersama Warga

Pasien sementara dievakuasi ke masjid di seberang Rumah Sakit Medika Permata Hijau.

Selain berupaya memadamkan api di rumah warga, Tim Pemadam Kebakaran berusaha melokalisir api agar tidak menyambar ke rumah sakit.

Proses pendinginan berlangsung selama 4 jam dan masih terus diupayakan oleh Petugas Pemadam Kebakaran.

Untuk saat ini, data jumlah korban terdampak akibat kebakaran ini sebanyak 60 kepala keluarga.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x