Kompas TV regional update

BMKG: Waspada Jakbar, Jaksel, dan Jaktim Berpotensi Hujan Disertai Angin Kencang Sore-Malam Ini

Kompas.tv - 12 Oktober 2022, 06:28 WIB
bmkg-waspada-jakbar-jaksel-dan-jaktim-berpotensi-hujan-disertai-angin-kencang-sore-malam-ini
Ilustrasi. BMKG memberikan peringatan dini kepada wilayah DKI Jakarta untuk mewaspadai potensi hujan disertai angin kencang hari ini. (Sumber: Antaranews)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan peringatan dini untuk wilayah DKI Jakarta, Rabu (12/10/2022) khususnya Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.

Pasalnya, BMKG menyatakan wilayah tersebut berpotensi dilanda hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang pada sore dan menjelang malam hari.

"Waspada Potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di Jakbar, Jaksel, dan Jaktim pada sore dan menjelang malam hari," terang BMKG dikutip dari situs resminya, Rabu.

Baca Juga: Waspada Gelombang Tinggi Hari Ini, Cek Sejumlah Perairan yang Terdampak

Untuk prakiraan cuaca DKI Jakarta hari ini akan berawan tebal pada pagi hari di seluruh wilayah. Hujan dengan intensitas sedang mulai mengguyur wilayah Jakarta Selatan pada siang hari.

Selain itu, hujan dengan intensitas ringan dilaporkan turun di Jakarta Timur. Sementara wilayah lain tetap berawan pada siang hari.

Baca Juga: BMKG Umumkan Waspada Cuaca Ekstrem di Tanah Air

Prakiraan cuaca Jakarta hari ini Rabu 12 Oktober 2022

Jakarta Barat

  • Pagi: Berawan Tebal
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah Berawan
  • Dini Hari: Cerah Berawan

Jakarta Pusat

  • Pagi: Berawan Tebal
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah Berawan
  • Dini Hari: Cerah Berawan

Jakarta Selatan

  • Pagi: Berawan Tebal
  • Siang: Hujan Sedang
  • Malam: Cerah Berawan
  • Dini Hari: Cerah Berawan

Baca Juga: BMKG: Curah Hujan Menengah-Tinggi Berpotensi Landa Indonesia hingga Desember 2022

Jakarta Timur

  • Pagi: Berawan Tebal
  • Siang: Hujan Ringan
  • Malam: Cerah Berawan
  • Dini Hari: Cerah Berawan

Jakarta Utara

  • Pagi: Berawan Tebal
  • Siang: Berawan
  • Malam: Cerah Berawan
  • Dini Hari: Cerah Berawan

Kepulauan Seribu

  • Pagi: Berawan Tebal
  • Siang: Cerah Berawan
  • Malam: Cerah Berawan
  • Dini Hari: Cerah Berawan


Sumber : BMKG

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.