Kompas TV nasional peristiwa

Megawati dan Prabowo Perlihatkan Keakraban di HUT ke-77 TNI, Sinyal Koalisi di Pilpres 2024?

Kompas.tv - 5 Oktober 2022, 09:50 WIB
megawati-dan-prabowo-perlihatkan-keakraban-di-hut-ke-77-tni-sinyal-koalisi-di-pilpres-2024
Ketua PDI P Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto tunjukkan momen keakraban di sela Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 TNI (Sumber: Tangkapan Layar Youtube Setpres/Ninuk)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto tunjukkan momen keakraban di sela Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 TNI di Istana Merdeka.

Berdasarkan tayangan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 TNi di Istana Merdeka yang disiarkan chanel Youtube Setpres.go.id, Megawati dan Prabowo duduk bersebelahan.

Megawati menggunakan maju merah bercorak dipercantik dengan balutan selendang dan kipas di tangan.

Sementara Prabowo Subianto menggunakan jas biru dongker dengan dasi warna sepadan.

Baca Juga: Amanat Jokowi untuk TNI: Bersama Rakyat TNI akan Kuat

Dalam kesempatan tersebut, Megawati dan Prabowo terlihat saling sapa dan berbincang dengan akrab.

Bahkan, Megawati nampak menyembunyikan tawanya dengan tangan menutup mulut dalam momen percakapannya dengan Prabowo

Dalam peringatan HUT ke-77 TNI, hadir juga sejumlah tokoh antara lain Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Panglima TNi Jenderal Andika Perkasa, KSAD Jenderal Dudung Abdurachman, KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo, KSAL Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Lalu, terlihat hadir juga dalam kesempatan tersebut adalah Menko Polhukam Mahfud MD, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Kepala BIN Budi Gunawan, Ketua DPR Puan Maharani, Ketua KPK Firli Bahuri, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Wiranto.

Baca Juga: Kesaksian Mafia Judi Online: Konsorsium 303 Terima Suap Hingga Ratusan Miliar Tiap Bulan

Kemudian, Presiden Joko Widodo yang bertindak sebagai inspektur upacara dalam HUT ke-77 TNI.

Prabowo Subianto sudah dicalonkan oleh Gerindra sebagai bakal calon presiden 2024. Sementara Megawati sampai saat ini belum mendeklarasikan bakal calon dari PDIP. Banyak pihak menduga, Mega akan mencalonkan Puan Maharani, puterinya yang kini jadi ketua DPR. 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x