Kompas TV regional berita daerah

Melihat Semarang dari Balik Lensa Tan Tat Hin Tahun 1930-1950 an

Kompas.tv - 3 Oktober 2022, 14:04 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Tan Tat Hin dikenal sebagai "Our Little Cameraman" pada masanya. Ia adalah seorang fotografer yang karya fotonya dimuat di berbagai media cetak. Tak hanya mengabadikan panorama Kota Semarang, ia juga memotret orang-orang penting di Kota Semarang seperti Raja Siam, istri Gubernur Jenderal Belanda hingga Pergerakan Wanita Tionghoa di Kota Semarang. Selain itu, beragam kegiatan kebudayaan juga terekam melalui kameranya.

Tak hanya foto, pameran yang bertajuk Metropolis Semarang 1930-1950 an dari balik lensa fotografer Tan Tat Hin ini, juga memamerkan beberapa alat fotografi yang dimiliki oleh Tan Tat Hin sebagai seorang fotografer profesional. Salah seorang pengunjung yang datang ke pameran arsip foto ini mengaku, mendapat sudut pandang baru dan terkesima dengan adanya foto-foto karya Tan Tat Hin.

"Saya melihat pameran ini bisa menjadikan pembanding kepada generasi saya atau generasi yang lebih muda dari saya, tentang fotografi di era Tahun 30-an sampai Tahun 50-an, dimana Tan Tat Hin itu di masa kejayaannya dengan foto studio di Kota Semarang," jelas Agus Budi Santoso, pengunjung.

Melalui lensa Tan Tat Hin ini, sama halnya dengan menilik kembali masa lalu Kota Semarang yang penuh dengan akulturasi kebudayaan. Menurut Yvonne, tim riset dan juga kurator pameran, foto-foto Tan Tat Hin layak dijadikan acuan untuk mempelajari kembali kebudayaan Kota Semarang yang dinamis.

"Menjadi penanda bagi warga Semarang sekarang, bahwa Semarang di masa lalu itu seperti apa, sehingga foto-foto inilah kemudian yang akan mengukuhkan wajah Semarang pada periode tertentu. Jadi, letak pentingnya dokumentasi fotografi itu yang ditekankan pada pameran ini," jelas Yvonne Sibuea, Tim Riset dan Kurator Pameran Arsip Foto Tan Tat Hin.

Karya-karya foto Tan Tat Hin menampilkan wajah Kota Semarang periode prakemerdekaan hingga awal kemerdekaan.

#tantathin #fotografer #semarang



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.