Kompas TV video vod

MA Adakan Pelatihan Bagi Hakim Yustisial Terkait Hukum Sengketa Perpajakan - MA NEWS

Kompas.tv - 23 September 2022, 13:30 WIB
Penulis : Shinta Milenia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mahkamah Agung gelar pelatihan singkat bagi Hakim Yustisial.

Dalam pelatihan ini, dibahas tentang Hukum Sengketa Perpajakan.

Sejumlah Asisten Hakim Agung pada Kamar Tata Usaha, Hakim Tinggi Tata Usaha Negara pada Bawas Mahkamah Agung, dan Hakim Yustisial pada Biro Hukum Humas mengikuti pelatihan.

Acara yang digelar mulai Rabu 14 September hingga Jumat 18 September 2022 beragendakan pelatihan, salah satunya terkait kedudukan dan kewenangan mengadili sengketa pajak.

Baca Juga: MA Goes to Campus Sapa Mahasiswa Unsoed dan Unwiku Purwokerto - MA News

Dalam pelatihan mengadili sengketa pajak ini dihadiri langsung pembicara Hakim Agung Yosran dan Yulius.

Hakim Agung menjelaskan beberapa permasalahan dan cara mengatasi beberapa kasus dalam sengketa pajak di Mahkamah Agung.

Dalam pelatihan ini juga dipaparkan penanganan perkara sengketa pajak tidak jauh beda dengan penanganan perkara tata usaha negara.

Hakim Agung juga menambahkan, dalam sengketa perpajakan tertentu, Hakim Agung bisa bertindak sebagai Hakim Kasasi karena menilai penerapan hukum yang dipermasalahkan pejabat pajak dengan wajib pajak berbeda penafsiran hukum.

Baca Juga: Sidang Perdana Kasus HAM Paniai Papua oleh Mayor Infanteri Purn IS di PN Makassar - MA NEWS

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x