Kompas TV regional berita daerah

PTPN XIII Bangkit Lakukan Peremajaan Kelapa Sawit

Kompas.tv - 7 September 2022, 12:41 WIB
ptpn-xiii-bangkit-lakukan-peremajaan-kelapa-sawit
Lahan Sawit (Sumber: PTPN XIII)
Penulis : KompasTV Pontianak

PONTIANAK, KOMPAS.TV - PT Perkebunan Nusantara XIII (PTPN XIII) terus berupaya mencapai harapan stakeholder untuk menjadi perusahaan agrobisnis yang sehat, produktif, tumbuh dan berkembang bersama masyarakat secara berkelanjutan, melalui pencapaian indikator kinerja operasional dan keuangan dengan melakukan restrukturisasi, transformasi, digital teknologi, dan model bisnis sehingga menuju pulih lebih cepat bangkit lebih kuat.

Menggeliatnya pertumbuhan PTPN XIII ke arah yang lebih baik, ditandai dengan adanya penghargaan Peringkat Pertama dalam ajang Liga PTPN Awards 2021 kategori “Tertumbuh” kriteria Anak Perusahaan dengan peningkatan profitabilitas tertinggi terhadap tahun 2020 yang diberikan oleh Holding Perkebunan.

"Anak Perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Bidang Perkebunan ini setelah diaudit KAP Purwantono Sungkoro & Surja (Ernst & Young) mampu membukukan laba setelah pajak tahun 2021 sebesar Rp87,85 miliar dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), pencapaian kinerja keuangan semester 1 tahun 2022 laba sebelum pajak sebesar Rp89,10 miliar. Pencapaian tersebut meningkat sekitar 183,07 persen dibandingkan laba perusahaan pada semester I tahun 2021," kata SEVP Operation II PTPN XIII, Yudi Kristanto.

SEVP Operation II PTPN XIII Bapak Yudi Kristanto menyampaikan bahwa PTPN XIII kembali bangkit dan sedang menata ulang program-program strategis yang akan berdampak pada jangka panjang perusahaan. Salah satu program yang menjadi fokus utama di PTPN XIII adalah Program Peremajaan Kebun Kelapa Sawit.

Replanting merupakan program peremajaan lahan perkebunan kelapa sawit di PTPN XIII seperti yang sekarang dilakukan di wilayah Kalimantan Timur. Replanting dilakukan pada areal kelapa PTPN XIII Bangkit Lakukan Program Peremajaan Kelapa Sawit yang sudah tua dan tidak produktif atau yang biasa disebut dengan Areal Tanaman Tidak Produktif (ATTP). Di samping itu, peremajaan juga dilakukan pada areal tanaman karet tua yang dikonversi menjadi tanaman kelapa sawit, sebagai upaya untuk mempertahankan produksi kelapa sawit di PTPN XIII dan mendukung suplai CPO (Crude Palm Oil) sebagai bahan baku minyak goreng kebutuhan nasional.

Replanting dimulai pada tahun 2020 dan dijadwalkan akan selesai pada tahun 2026 yang dilakukan di empat kebun PTPN XIII yaitu: Kebun Tabara, Kebun Longkali, Kebun Tajati, dan Kebun Pandawa yang semuanya berada di wilayah Kabupaten Paser.

“Kebun Tabara memiliki ATTP seluas 3.211,43 Ha dimana tanaman tersebut rata-rata berumur 26-37 tahun atau 64,04% terhadap luas areal tanam saat ini yaitu 5.014,42 ha. Pada tahun 2022 ini kegiatan replanting Kebun Tabara dengan metode chipping seluas 931 Ha atau sebesar 28,99% terhadap luas ATTP dan Kebun Longkali areal eks-karet seluas 415 ha direncanakan seluruhnya akan dikonversi ke kelapa sawit”, tambah Yudi Kristanto selaku SEVP Operation II.

“PTPN XIII sebagai anak perusahan Holding Perkebunan Nusantara yang merupakan Badan Usaha Milik Negara di wilayah Kalimantan Timur ini berharap mendapat dukungan dari Pemerintah Daerah, Pemerintah Pusat dan stakeholder lainnya”, Tutup Yudi Kristanto.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.