Kompas TV video vod

Sehat di Tengah Pandemi Seputar Vaksinasi Covid-19 Bersama Ketua Komnas KIPI, Berikut Selengkapnya

Kompas.tv - 5 September 2022, 14:42 WIB
Penulis : Shinta Milenia

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sapa Indonesia Pagi kembali hadir dengan segmen tanya jawab seputar vaksinasi Covid-19. 

Segmen ini kami hadirkan untuk membantu anda yang ingin berkonsultasi seputar vaksin.

Anda dapat menyampaikan pertanyaan melalui sambungan telepon interaktif di 021-5366-0500.

Atau melalui akun instagram @sapaindonesia_kompastv sehari sebelumnya.

Kali ini sudah bergabung bersama kita Ketua Komnas KIPI, Prof Hinky Hindra Satari.

Kita baca pertanyaan melalui instagram dulu:

@Inilutfi99: “Prof, sejak 10 tahun yang lalu saya  alergi jika mengkonsumsi paracetamol dan ibuprofen. Bila mengkonsumsi 2 obat tersebut, mata saya akan bengkak dan akan hilang setelah 3-4 hari. Hal ini yang menyebabkan saya agak ragu untuk vaksin Covid karena khawatir akan ada efek demam. Apa ada alternatif lain prof apabila saya demam? selama ini bila demam, saya hanya di kompres.”

Baca Juga: Syarat Bikin SIM dan STNK Harus Terdaftar BPJS Kesehatan Kapan Mulai Berlaku? Cek Infonya!

@raraahap: “Prof, ibu saya sudah vaksin kedua bulan lalu tapi beberapa minggu terakhir tangannya ngilu dan kesemutan. Sampai sekarang belum berhenti prof. Apa itu efek samping vaksin covid? tapi kenapa efeknya lama hilang.”

@bili.mida: “Prof, sekitar satu minggu lalu saya sudah di vaksin Covid dosis 1 sinovac dan efek setelah vaksin nafsu makan saya bertambah dan saya menjadi mudah mengantuk, padahal malamnya saya tidur nyenyak, apa tidak bermasalah prof?.”



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x