Kompas TV tekno gadget

Resmi Hadir di Indonesia, Ini Harga Samsung Galaxy Z Flip 4 dan Z Fold 4

Kompas.tv - 2 September 2022, 08:22 WIB
resmi-hadir-di-indonesia-ini-harga-samsung-galaxy-z-flip-4-dan-z-fold-4
Samsung Galaxy Z Flip 4 ketika dilipat 90 derajat. Dalam posisi ini, ponsel berada di dalam mode Flex Mode dan sejumlah aplikasi yang mendukung Flex Mode tampilannnya akan dibagi dua. (Sumber: KOMPAS.com/BILL CLINTEN)
Penulis : Dian Septina | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Samsung Galaxy Z Fold 4 dan Samsung Galaxy Z Flip 4 akhirnya resmi masuk Indonesia, Kamis (1/9/2022). Sebelumnya, duo ponsel lipat ini sudah diperkenalkan secara global pada 10 Agustus 2022.

Pengguna sudah bisa mendapatkan smartphone lipat tersebut secara langsung di toko daring dan gerai fisik terdekat mulai hari ini (2/9/2022).

Harga Samsung Galaxy Z Fold 4

Galaxy Z Fold 4 tersedia RAM 12 GB dengan tiga varian memori internal, yakni 256 GB, 512 GB, dan 1 TB. Samsung memberikan pilihan warna warna Graygreen, Phantom Black, Beige, dan Burgundy kepada pengguna.

    •    12/256 GB: Rp24.999.000
    •    12GB/512 GB: Rp26.999.000
    •    12GB/1 TB: Rp30.999.000

Baca Juga: Spesifikasi Samsung A03 dan Harganya, HP Samsung Murah Terbaru Rp1 Jutaan

Harga Samsung Galazy Z Flip 4

Galaxy Z Flip 4 tersedia dalam empat warna, yakni Bora Purple, Graphite, Pink Gold, dan Blue. Berikut daftar harga yang dibanderol ponsel flagship tersebut:
    
    •    8GB/128GB: Rp13.999.000
    •    8GB/256GB: Rp14.999.000
    •    8GB/512GB: Rp16.999.000
    •    Bespoke Edition 8 GB/256 GB: Rp 15.499.000

Spesifikasi Galaxy Z Fold 4 dan Z Flip 4

Untuk sektor fotografi, Galaxy Z Fold 4 dibekali tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8), kamera telefoto 10 MP (f/2.4) yang mendukung zoom optic 3 kali dan zoom digital hingga 30 kali, serta kamera ultrawide 12 MP (f/2.2).

Ada pula dua kamera selfie yang terletak pada layar utama dan layar luar (cover screen), dengan resolusi masing-masing 4 MP (f/1.8) dan 10 MP (f/2.2) secara berurutan.

Samsung Galaxy Z Fold 4 ditenagai chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1. Chipset ini dipadukan dengan RAM 12 GB (LPDDR5) dan tiga opsi media penyimpanan (storage) berjenis UFS 3.1 dengan kapasitas 256 GB, 512 GB, dan 1 TB.

Untuk aspek daya, ponsel lipat ini ditopang baterai 4.400 mAh, dengan dukungan fast charging 25 watt dengan kabel atau 15 watt nirkabel (wireless).

Baca Juga: Resmi Rilis, Ini Harga Samsung Galaxy S22, S22 Plus, dan S22 Ultra di Indonesia

Sedangkan Samsung Galaxy Z Flip 4 dibekali dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 12 MP (f/1.8) dan kamera ultrawide 12 MP (f/2.2). Ada pula kamera selfie beresolusi 10 MP (f/2.4).

Pada aspek hardware, Samsung Galaxy Z Flip 4 ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1 yang dipadukan dengan RAM LPDDR5 8 GB dan tiga varian memori internal dengan kapasitas 128 GB, 256 GB, dan 512 GB.

Untuk daya tahannya, ponsel ini ditopang baterai berkapasitas 3.700 mAh dengan dukungan fast charging 25 watt dengan kabel atau 15 watt nirkabel (wireless).



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.