Kompas TV olahraga kompas sport

Nominasi Pemain Terbaik UEFA 2021/2022: Duo Real Madrid Benzema dan Courtois Jadi Favorit

Kompas.tv - 14 Agustus 2022, 10:08 WIB
nominasi-pemain-terbaik-uefa-2021-2022-duo-real-madrid-benzema-dan-courtois-jadi-favorit
Benzema, Courtois, dan De Bruyne masuk nominasi Pemain Terbaik UEFA 2021/2022. (Sumber: Instagram @uefa_official)
Penulis : Christandi Dimas | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Federasi sepak bola Eropa, UEFA, telah mengumumkan nominasi Pemain Terbaik 2021/2022.

Dua penggawa Real Madrid masuk dalam daftar tiga pemain yang telah diumumkan itu.

Namun, tidak satu pun pemain Liverpool yang dimasukkan ke dalam nominasi Pemain Terbaik Eropa walaupun mereka menjadi juara kedua Liga Champions dan menangkan dua piala domestik di Inggris pada 2021/2022 lalu.

"Benzema, Courtois, De Bruyne masuk 'daftar pendek' untuk penghargaan UEFA," tulis Associated Press, Jumat (12/8/2022).

Baca Juga: Senggol Keras! Fans Real Madrid Ejek Bintang PSG Mbappe "0 Liga Champions"

Pemenang Liga Champions, Real Madrid, diwakili oleh Karim Benzema yang mencetak total 15 gol dan kiper Thibaut Courtois yang menonjol dalam kemenangan 1-0 atas Liverpool di partai final.

Karim Benzema diketahui telah memimpin Real Madrid ke rekor 'mahkota Eropa' bergengsi ke-14.

Penghitungan terakhirnya dengan 15 gol di Liga Champions 2021/2022 membuatnya mendapatkan posisi teratas dalam daftar top skor.

Sedangkan Thibaut Courtois yang juga memenangkan LaLiga bersama Real Madrid, menjadi pemain terbaik di final Liga Champions setelah melakukan beberapa penyelamatan nan impresif di gawangnya untuk menghalau serangan-serangan Liverpool.


Manchester City

Sementara untuk bintang Manchester City, Kevin De Bruyne, yang juga rekan sesama Timnas Belgia dengan Courtois, melengkapi daftar UEFA tersebut setelah pemungutan suara oleh pelatih dan jurnalis terpilih.

Kevin De Bruyne selalu berada di urutan tiga besar untuk musim ketiga berturut-turut dalam daftar UEFA itu.

De Bruyne dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Liga Premier Inggris 2021/2022 setelah membimbing Man City meraih gelar domestik lainnya, gelar keempatnya selama tujuh musim di Stadion Etihad.

Baca Juga: Nominasi Pelatih Terbaik UEFA 2021/2022: Ancelotti Dijagokan Menang



Sumber : Associated Press

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.