Kompas TV regional berita daerah

Antrean Truk Dapatkan Solar Masih Mengular

Kompas.tv - 11 Agustus 2022, 20:50 WIB
Penulis : KompasTV Bengkulu

BENGKULU, KOMPAS.TV - Seperti inilah kondisi antrean panjang kendaraan truk yang mengantre untuk mendapatkan BBM subsidi jenis bio solar di SPBU Betungan Kota Bengkulu.

Kondisi ini sudah terjadi satu bulan terakhir. Para sopir rela mengantre sejak subuh bahkan menginap di sekitaran SPBU untuk mendapatkan solar.

Meski sebagian SPBU sudah menerapkan aturan pengisian normal, namun diakui sopir truk stok solar yang kosong jadi penyebab kendaraan mengantre panjang.

Tak jarang meski sudah mengantre lama, para sopir tidak kebagian jatah solar dan terpaksa kembali menunggu lama hingga solar kembali masuk di SPBU.

Sebelumnya, Pemerintah Provinsi Bengkulu sudah mencabut aturan jam malam pengisian solar guna mengurai antrean panjang.

Pemerintah daerah  juga mengusulkan penambahan ke BPH Migas sebanyak 31.000 kilo liter dari kuota yang ditetapkan pada tahun 2022 berjumlah 111.970 kilo liter.

#bengkulu #bbm #solar 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x