Kompas TV olahraga kompas sport

Marc Klok Ajak Pemain Persib Bandung Bangkit Seusai Dibantai Borneo FC

Kompas.tv - 8 Agustus 2022, 20:56 WIB
marc-klok-ajak-pemain-persib-bandung-bangkit-seusai-dibantai-borneo-fc
Pemain Timnas INdonesia dan Persib Bandung, Marc Klok. (Sumber: Antara FOTO/Muhammad Adijama)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Purwanto

YOGYAKRTA, KOMPAS.TV - Marc Klok menyebut Persib Bandung saat ini belum pantas disebut tim juara. Kapten baru Persib Bandung ini Berharap semua pemain bisa bangkit.

Persib Bandung baru saja kalah saat melawan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (7/8/2022) dengan skor 1-4.

Torehan ini membuat tren negatif Persib Bandung berlanjut. Diketahui Maung Bandung belum sekalipun meraih kemenangan hingga pekan ketiga ini.

Dalam dua pertandingan sebelumnya tim besutan Robert Rene Alberts hanya meraih sekali hasil seri dan sekali kalah.

Bahkan, Persib Bandung juga menjadi salah satu tim yang paling banyak kebobolan.

Baca Juga: Hasil Borneo FC vs Persib Bandung: Pesut Etam Taklukan Maung Bandung 4-1

Tercatat Maung Bandung sudah sembilan kali kemasukan dari tiga pertandingan.

Marc Klok menilai tragedi ini tak terlepas dari kesalahan para pemain.

"Kita harus fokus untuk kita sendiri dari sebelas pemain," kata Marc Klok, dilansir dari laman resmi, Minggu (7/8).

"Terlalu banyak kesalahan individu, terlalu banyak gol ke gawang kita. Semua, bukan satu atau dua tapi semua harus bangkit, semua harus lihat diri mereka sendiri termasuk saya juga, semua harus paham ini," ujarnya.

Lebih lanjut, Marc Klok berpendapat performa timnya saat ini bukanlah Persib Bandung sesungguhnya.

Baca Juga: Liga 1: Akun Youtube Persib Bandung Diretas, lantaran Tak Kunjung Menang?



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x