Kompas TV regional berita daerah

PKB Bagikan Bansos ke Pedagang Kecil

Kompas.tv - 6 Agustus 2022, 08:35 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Ada sekitar 30 pedagang yang mendapatkan bantuan yang berjualan di sekitar sekolah wilayah Paesan, Kranji dan Ambokembang, Kabupaten Pekalongan. Kegiatan ini merupakan rangkaian harlah PKB ke 24 di Kabupaten Pekalongan, salah satunya dengan memberikan bantuan atau insentif kepada pedagang kecil di sekitar sekolah. 

 

Ada 6 sekolah dasar dan tiap sekolah ada sekitar 5 sampai 6 pedagang yang mendapatkan bantuan. Alasan memberikan bantuan kepada pedagang kecil yang berjualan dekat sekolah karena selama pandemi kemarin mereka sangat terdampak sekali.

 

Berharap meskipun bantuan ini tidak seberapa setidaknya bisa membantu para pedagang yang mulai berjualan lagi di sekolah karena sudah dimulai belajar tatap muka. Mereka yang juga wakil rakyat akan selalu memperhatikan masyarakat yang membutuhkan, salah satunya dengan kegiatan sosial.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x