Kompas TV bisnis ekonomi dan bisnis

Mendag Zulkifli Pasang Target, 2 Minggu Lagi Harga Minyak Goreng Curah se Indonesia Rp14 Ribu

Kompas.tv - 4 Agustus 2022, 18:44 WIB
mendag-zulkifli-pasang-target-2-minggu-lagi-harga-minyak-goreng-curah-se-indonesia-rp14-ribu
Mendag Zulkifli Hasan menunjukkan minyak goreng curah yang dibungkus kemasan sederhana dengan merek MinyakKita di Gedung DPR (5/7/2022). (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Perdaganan menargetkan dalam dua minggu ke depan harga minyak goreng curah di seluruh Indonesia satu harga, yakni Rp14.000.

Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan menjelaskan saat ini harga minyak goreng curah belum merata. Khususnya di wilayah Indonesia timur, seperti Papua, Sulawesi  dan Maluku. 

Menurut Zulkifli, Kemendag sudah menyiapkan pengiriman 1.000 ton minyak goreng curah ke Maluku dan Papua.

Baca Juga: Pedagang di Kudus Belum Mau Kulakan Minyak Goreng Kemasan Rp14.000 per Liter, Ini Alasannya

Diharapkan dengan pengiriman tersebut harga minyak goreng curah Rp14.000 bisa merata di seluruh Indonesia.

"Jadi dua mingguan lagi saya kira sudah sama," ujar Zulkifli usai Ratas di Kantor Presiden, Kamis (4/8/2022).

Dalam Ratas Zulkifli juga dilaporkan ke Presiden Joko Widodo, harga minyak curah di wilayah Jawa, Bali, Sumatera dan Kalimantan sudah stabil di angka Rp14.000.

Tantangan saat ini mendistribusikan minyak curah ke daerah yang masih mengalami tingginya harga. Seperti di Papua dan Maluku harga minyak curah masih Rp17.000.

Baca Juga: Mendag Zulkifli Hasan Klaim Harga Kebutuhan Bahan Pokok Turun, Cabai 70 Ribu per Kilogram



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x