Kompas TV regional berita daerah

TNI AL Bantu Percepatan Vaksinasi Booster

Kompas.tv - 4 Agustus 2022, 13:31 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - TNI Angkatan Laut bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Semarang menggelar serbuan vaksinasi booster selama dua hari, Rabu (3/8/2022) dan Kamis (4/8/2022) di Dermaga Samudera 2 Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Setidaknya ada 100 dosis vaksin  jenis pfizer yang telah disiapkan setiap harinya, dengan target 50 dosis vaksin yang disuntikkan.

"Kita juga mengadakan vaksin bagi masyarakat yang belum mendapatkan vaksin. Kita mewajibkan, kita sudah mensosialisasikan kepada para pekerja yang berada di sekitar Pelindo ini," kata Hariyono Masturi, Komandan Pangkalan Angkatan Laut Semarang.

Upaya percepatan vaksinasi ini pun disambut baik oleh karyawan yang bekerja di area Pelabuhan Tanjung Emas Semarang. Sebagai karyawan yang terikat jam kerja, pelaksanaan vaksinasi di dermaga ini sangat membantu dan memudahkan.

"Ya lebih memudahkan, karena saya jam kerjanya itu dari pagi sampai siang, sampain sore tidak bisa keluar-keluar. Jadi adanya vaksin di sini lebih dekat, lebih mudah dan lebih praktis juga," ujar Anggi, karyawan BUMN.

Serbuan vaksinasi  ini tak hanya menyediakan vaksin booster namun juga melayani vaksinasi dosis pertama dan kedua bagi masyarakat yang belum melakukan vaksinasi.

#tnial #semarang #vaksin

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.