Kompas TV regional berita daerah

Pantau Lokasi TMMD, Kepada Satgas, Dandim 1007/Banjarmasin Minta Kekompakan Terus Terjaga

Kompas.tv - 28 Juli 2022, 07:02 WIB
pantau-lokasi-tmmd-kepada-satgas-dandim-1007-banjarmasin-minta-kekompakan-terus-terjaga
Dandim 1007/Banjarmasin, Letkol Inf Ilham Yunus Pantau Progres Pembangunan TMMD di Sungai Gampa, Rabu (27/7/2022) (Sumber: Pendim 1007/Banjarmasin)

BANJARMASIN, KOMPAS.TV – Pluit tanda dimulainya TMMD ke-114 Kodim 1007/Banjarmasin di Sungai Gampa, Kelurahan Sungai Jingah, Banjarmasin Utara telah resmi dimulai sejak 26 Juli 2022.

Tak ingin menyiakan waktu, para Anggota Satgas TMMD pun telah menyingsingkan baju, mengenakan sepatu boots dan siap berjibaku menuntaskan sasaran fisik.

Baca Juga: Resmi Dimulai, TMMD Ke-114 Kodim 1007/Banjarmasin Siap Percepat Pembangunan Daerah di Sungai Gampa

Rabu jelang siang (27/7/2022), peluh para prajurit sudah mengucur deras, ada yang sibuk melakukan pengukuran, mengangkat kayu, hingga memasang galam.

Lumpur dan tanah menempel, melekat layaknya semangat yang dibawa dalam TMMD.

TNI tidak sendiri, bersama POLRI dan warga di Sungai Gampa, gotong-royong menjadi ungkapan yang tepat menggambarkan bagaimana TMMD berlangsung.

Sebagai Komandan Satgas TMMD, Dandim 1007/Banjarmasin, Letkol Inf Ilham Yunus, turut hadir di lokasi untuk memantau jalannya pembangunan.

Ia Pun turut berjalan kaki menyusuri lintasan jalan sepanjang 747 meter dan dibetonisasi sepanjang 767 menter, melintasi 5 unit titik dimana jembatan dan gorong-gorong akan dibangun.

Kedatangan Dandim juga untuk memberikan dukungan moril kepada anggota Satgas TMMD.

Baca Juga: Forum Komunitas Sopir Siap Pelopori Keselamatan Transportasi dan Dukung Pemulihan Ekonomi Nasional

Dalam tugas TMMD, Dandim menyebut kekompakan adalah kunci yang ia tekankan kepada anggota Satgas.

“Kami berharap warga selalu senang dengan hadirnya kami dari Anggota Satgas TMMD Ke – 114 ini. Tentunya keinginan kami adalah membantu kesulitan masyarakat khususnya di Kampung Sungai Gampa,” ungkap Dandim.

"Kita bersyukur warga selalu turut serta di seluruh rangkaian kegiatan,” tambahnya.

Kegiatan TMMD Kodim 1007/Banjarmasin ini juga bertujuan untuk mewujudkan kemanunggalan TNI dan masyarakat.

Untuk memastikan progres TMMD berjalan tepat sasaran dan waktu pengerjaan, Dandim pun mengatakan akan lebih sering ke lokasi TMMD untuk berkantor.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.