Kompas TV olahraga kompas sport

Daftar Skuad Terbaru MU Jelang Tur Pra-Musim 2022, Termasuk Lawan Liverpool

Kompas.tv - 12 Juli 2022, 05:26 WIB
daftar-skuad-terbaru-mu-jelang-tur-pra-musim-2022-termasuk-lawan-liverpool
Erik ten Hag, pelatih baru yang akan menukangi Manchester United musim ini. (Sumber: Twitter @ManUtd)
Penulis : Rofi Ali Majid | Editor : Iman Firdaus

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Jelang berlangsungnya kompetisi musim 2022/23, Manchester United terus melakukan persiapan.

Malam ini, Selasa (12/7/2022) Iblis Merah diagendakan melakoni uji coba pra-musim kontra Liverpool di Thailand mulai pukul 20.00 WIB. 

Menyitat keterangan di laman resmi klub, MU di bawah komando Eric Ten Hag, juru taktik baru pengganti Ralf Rangnick, telah mengumumkan 31 nama skuad untuk tur pra-musim. 

Tur ke luar negeri ini merupakan yang pertama bagi The Red Devils jelang memasuki musim baru. 

Ten Hag tampaknya berencana memadukan pemain berpengalaman seperti Harry Maguire dan Bruno Fernandes bersama sejumlah pemain muda jebolan akademi.

Secara keseluruhan, manajer asal Belanda itu membawa 13 alumni Akademi. Tiga nama di antaranya, Alejandro Garnacho, Zidane Iqbal dan Charlie Savage, sudah mencicipi debut di tim senior musim lalu.

Adapun penggawa MU yang telah kembali dari masa peminjaman juga diajak dalam tur pra-musim ini, seperti Tahith Chong, James Garner dan Ethan Laird.

Uji coba ini juga membuka kans bagi rekrutan anyar Iblis Merah yang diimpor dari Feyenoord, Tyrell Malacia, bersama penjaga gawang Nathan Bishop dan Matej Kovar serta Facundo Pellistri yang sama sekali belum pernah mencicipi bermain bersama skuad MU.

Oleh sebab itu, Eric Ten Hag diprediksi memberi menit bermain kepada para pemain itu untuk membuktikan kualitasnya.

Baca Juga: Aturan-Aturan Ketat Ten Hag di Manchester United, Tidak Boleh Terlambat dan Dilarang Minum Alkohol

Terlepas dari itu, sejumlah pilar MU dipastikan absen dalam uji coba nanti. Cristiano Ronaldo tak ikut ke Thailand karena manajemen klub memberinya waktu istirahat tambahan untuk menangani masalah keluarga.

Sementara di sisi lain, Phil Jones mengikuti program pelatihan fisik pra-musim, seperti yang terjadi musim panas lalu, untuk memastikannya siap melakoni kampanye musim depan dan tak kambuh-kambuhan dari cedera.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.