Kompas TV regional berita daerah

MUI Sorong Izinkan Qurban Di Masjid

Kompas.tv - 3 Juli 2022, 09:05 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

SORONG, KOMPAS.TV - Majelis Ulama Indonesia Kota Sorong, mengizinkan pemotongan hewan qurban dilakukan masjid. Meski demikian, pihaknya mendorong agar pihak masjid berkoordinasi dengan Dinas Peternakan.

Dinas Peternakan Kota Sorong sejauh ini terus melakukan sosialisasi penyakit mulut dan kuku pada ternak. Sosialisai pun kini kian gencar dilakukan apalagi menjelang Idul Adha.

Sementara itu, Majelis Ulama Indonesia Kota Sorong sejauh ini tak melarang umat muslim untuk menyembelih hewan Qurban di masjid.

Meski demikian, MUI sorong menghimbau pihak masjid untuk tetap berkoordinasi dengan dinas peternakan, jika hendak menggelar penyembelihan hewan qurban.  

 

 

 

#hewanqurban

#iduladha

#dinaspeternakan



Sumber : Kompas TV makassar

BERITA LAINNYA



Close Ads x