Kompas TV regional berita daerah

Sempat Terpuruk Akibat Pandemi, Usaha Konveksi Kaus Dan Sablon Mulai Bangkit

Kompas.tv - 28 Juni 2022, 13:53 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

KOTA GORONTALO, KOMPAS TV - Sempat terpuruk akibat pandemic, usaha konveksi kaus dan sablon di Kelurahan Liluwo Kota Gorontalo mulai bangkit.

Dalam sebulan pelaku usaha mulai banyak menerima orderan konveksi kaus dan sablon hingga naik 25 persen.

Orderan konveksi kaus dan sablon ini tak hanya datang dari instansi pemerintahan dan sekolah di Gorontalo, namun orderan juga mulai datang dari Sulawesi Utara hingga Sulawesi Tengah. Ungkap Toni salah satu pengusaha konveksi kaus dan sablon.

Pelaku usaha konveksi kaus dan sablon Toni mengaku, saat covid 19 tahun 2019 dan 2021, usahanya sempat turun drastis bahkan tak memproduksi konveksi kaus dan sablon karena sepi orderan.

Namun ditengah melonjak kasus covid 19 tak membuat Toni menyerah, peluang itu dimanfaatkan untuk membuka orderan masker dan face shield dan hasmat.

Selain menerima konveksi kaus dan sablon, Toni juga menyediakan kaos dan trening untuk siswa taman kanak-kanak hingga seragam sekolah tingkat SMA.

Bahkan Toni juga menyediakan atribut sekolah dan atribut instansi lainnya.

 

#usahakonveksi

#tepuruk

#pandemi

#kotagorontalo



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x