Kompas TV nasional politik

Cocok dengan Gerindra, PKB Pasangkan Prabowo-Muhaimin di Pilpres 2024: Deklarasi Nunggu Waktu Tepat

Kompas.tv - 23 Juni 2022, 17:35 WIB
cocok-dengan-gerindra-pkb-pasangkan-prabowo-muhaimin-di-pilpres-2024-deklarasi-nunggu-waktu-tepat
Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid. (Sumber: Dokumen Humas DPP PKB. )
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku menemukan kesepakatan Kerjasama dengan Partai Gerindra terkait Pemilu Presiden (Pilpres) 2024.

Dengan adanya kesepakatan tersebut, PKB dan Gerindra akan mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai Capres dan Muhaimin Iskandar sebagai cawapres di Pilpres 2024.

Demikian Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid dalam wawancaranya dengan Jurnalis KOMPAS TV Asri Nursaiidah, Kamis (23/6/2022).

Baca Juga: Perang Twit dengan Muhaimin, Yenny Wahid : Cak Imin Bisanya Mengambil Partai Orang Lain

“PKB memang menjajaki komunikasi dengan semua partai-partai, dengan PKS, Demokrat dan terakhir kami menemukan titik kesepakatan kerjasama dengan Partai Gerindra, dan ini terus dalam proses yang akan terus memasangkan Pak Prabowo dengan Gus Muhaimin,” ungkap Jazilul Fawaid.

“Kalau dilihat dari komposisi suara maka posisinya capresnya dari Gerindra, Pak Prabowo dan Cawapresnya dari PKB Gus Muhaimin.”

Menurut Jazilul, deklarasi pasangan capres cawapres Prabowo-Muhaimin akan dilakukan dalam waktu yang tepat.

“Tinggal nunggu peresmian deklarasinya, nunggu waktu yang tepat,” ucap Jazilul.

Baca Juga: PKB soal Elektabilitas Muhaimin Tiada di Survei Kompas: Justru Semangat Kian Membara

“Masih ada proses komunikasi yang harus dituntaskan sekaligus memberikan kepada publik nantinya untuk deklarasi.”



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x