Kompas TV olahraga kompas sport

Cedera Tulang Bahu, Ciro Alves Absen Bela Persib Bandung Enam Pekan

Kompas.tv - 19 Juni 2022, 22:17 WIB
cedera-tulang-bahu-ciro-alves-absen-bela-persib-bandung-enam-pekan
Ciro Alves harus absen membela Persib selama enam pekan akibat mengalami cedera tulang bahu saat melawan Persebaya Surabaya di laga Piala Presiden 2022, Jumat (17/6/2022). (Sumber: PERSIB.co.id/Barly Isham)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS.TV - Penyerang Persib Bandung Ciro Alves akan absen selama enam pekan usai mengalami cedera tulang bahu. 

Cedera tersebut didapatkan pemain asal Brasil itu saat Persib menghadapi Persebaya Surabaya di laga lanjutan Piala Presiden 2022, Jumat (17/6/2022) kemarin. 

Dokter tim Persib Dokter tim PERSIB, dr. Alvin Wiharja. Sp.K.O mengatakan, cedera tulang bahu yang dialami Ciro Alves tidak terlalu parah sehingga tidak membutuhkan istirahat total. 

Namun Ciro Alves diwajibkan untuk beristirahat selama lima hingga enam pekan ke depan.

“Setelah laga melawan Persebaya lalu memang ada beberapa pemain yang menjalani rehabilitasi bersama tim medis," kata dr. Alvin dikutip dari laman resmi Persib, Minggu (19/6/2022). 

"Dari beberapa yang kami tangani ada yang menarik perhatian. Salah satunya Ciro Alves. Ia mengalami cedera bahu, yaitu patah tulang kecil atau minor di bahu sebelah kiri,” ungkapnya. 

“Tidak perlu khawatir, patah tulang kecil tersebut dapat ditangani secara konservatif. Sehingga kami tidak perlu mengambil jalan operasi," lanjutnya. 

"Kami mengharapkan (Ciro) dapat kembali bergabung dan juga pemadatan dari patah tulang tersebut bisa kembali (pulih) dalam lima sampai enam pekan,” ucap dr. Alvin. 

Baca Juga: Usai Tewasnya Suporter Persib, IPW Desak Polisi Cabut Izin Turnamen Piala Presiden

Selain Ciro, bek Persib Victor Igbonego juga menderita cedera pada laga kontra Persebaya itu yang membuatnya sempat mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.

Bek naturalisasi asal Nigeria tersebut mengalami benturan dengan pemain lawan saat dirinya mencetak gol ke gawang Persebaya. 

Setelah menjalani CT scan, Igbonefo diketahui mengalami cedera kepala ringan serta patah tulang di bagian pipi sebelah kiri.


Selanjutnya, Igbonefo tetap akan berada di rumah sakit untuk menjalani perawatan hingga kondisinya membaik. 

"Igbonefo sempat dibawa ke rumah sakit setelah pertandingan karena ada cedera kepala yang disertai gejala tambahan seperti rasa tidak nyaman," tuturnya. 

Dalam laga melawan Persebaya itu, Persib berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1 melalui gol yang dicetak Igbonefo, Nick Kuipers dan Ciro Alves. 

Kemenangan itu berhasil membawa Persib memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Presiden 2022.

Di laga selanjutnya, Maung Bandung akan menghadapi tantangan dari Bhayangkara FC pada Selasa (21/6/2022).  

Baca Juga: Usai Tewasnya Suporter Persib, IPW Desak Polisi Cabut Izin Turnamen Piala Presiden



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.