Kompas TV internasional kompas dunia

Kim Jong-Un Promosikan Jenderal Kejam Berjulukan Malaikat Kematian, Peringatan untuk Para Pejabat?

Kompas.tv - 19 Juni 2022, 17:01 WIB
kim-jong-un-promosikan-jenderal-kejam-berjulukan-malaikat-kematian-peringatan-untuk-para-pejabat
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, mempromosikan Jenderal Jo Kyong-chol yang terkenal kejam dan dijuluki Malaikat Kematian, ke posisi yang lebih tinggi. (Sumber: Pen News Via The Sun)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Edy A. Putra

PYONGYANG, KOMPAS.TV - Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un mempromosikan jenderal yang dikenal karena kekejamannya hingga dijuluki “Malaikat Kematian”.

Jenderal Jo Kyong-chol disebut sebagai otak di balik eksekusi sejumlah pejabat senior Korea Utara.

Salah satunya, eksekusi paman Kim Jong-un, Jang Song-thaek, yang dilakukan pada 2013.

Ketika itu dikabarkan Jang Song-thaek dieksekusi dengan menggunakan senjata penghancur pesawat.

Baca Juga: Korea Utara Alami Wabah Penyakit Usus Misterius, Kim Jong-Un Turun Tangan dan Buat Rakyat Terharu

Kim Jong-un dilaporkan telah mempromosikan Jo Kyong-chol yang sebelumnya berasal dari Komando Keamanan Militer (MSC) ke unit badan pembuat keputusan paling kuat di negara itu, Komisi Militer Pusat (CMC).

Promosi Jo Kyong-chol ini diyakini untuk memberikan peringatan kepada pejabat-pejabat Korea Utara, jika mereka tak mampu memuaskan Kim Jong-un.


Pakar Korea Utara dan direktur Pengawas Kepemimpinan Korea Utara, Michael Madden, mengungkapkan apa yang menjadi tugas baru sang jenderal.

“Kita bisa mengaitkannya dengan mengawasi proses di mana perwira tinggi militer Korea Utara dan kader partai dipenjara dan dieksekusi,” tutur Madden dikutip dari The Sun.



Sumber : The Sun

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.