Kompas TV nasional agama

Jemaah Haji Asal Sumatera Barat Meninggal Dunia Sepulang dari Masjid Nabawi

Kompas.tv - 11 Juni 2022, 18:43 WIB
jemaah-haji-asal-sumatera-barat-meninggal-dunia-sepulang-dari-masjid-nabawi

Ilustrasi Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi. Seorang jemaah haji dari Sumatera Barat bernama Bangun Lubis Wahid meninggal dunia sepulang dari Masjid Nabawi. (Sumber: SHUTTERSTOCK/SAMAREEN)

Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kabar duka datang dari Madinah.

Bangun Lubis Wahid (59 tahun), seorang jemaah haji asal Sumatera Barat, meninggal dunia akibat serangan jantung. 

Jemaah haji kloter empat Embarkasi Padang (PDG 4) ini wafat di Madinah, Jumat (10/6/2022).

Hal itu dikonfirmasi Juru Bicara Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Akhmad Fauzin saat memberikan keterangan pers di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Sabtu (11/6).

"Jemaah wafat bertambah 1 orang atas nama Bangun Lubis Wahid, laki-laki, 59 tahun, nomor paspor C544 6705, kloter PDG 4 asal Embarkasi Padang," katanya melalui laman media sosial Kemenag yang diikuti KOMPAS.TV secara daring, Sabtu (11/6).

Sebelumnya, pada 9 Juni 2022, ada satu jemaah haji Indonesia yang wafat di Bandara Amir Mohammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Almarhumah adalah Suharti Rahmat Ali Binti H Rahmat, jemaah kloter 1 Embarkasi Jakarta - Pondok Gede (JKG 1).

"Sehingga per hari ini, jumlah jemaah yang wafat sebanyak 2 orang," imbuhnya. 

Sebagaimana dilaporkan jurnalis KOMPAS TV Nitia Anisa dari Madinah, jemaah haji asal Sumatera Barat itu meninggal dunia karena serangan jantung.

"Kemarin sore sekitar (pukul) 17.40 ada jemaah meninggal dunia di lobby hotel dari (embarkasi) Padang 4 bernama Bangun Lubis Wahid," kata Kepala Daerah Kerja (Kadaker) Madinah, Amin Handoyo.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.