Kompas TV video vod

Salut! Pelajar Iuran Bagi-bagi Sembako Sebagai Tanda Syukur Lulus Sekolah

Kompas.tv - 25 Mei 2022, 22:00 WIB

BEKASI, JAWA BARAT – Sekelompok pelajar merayakan kelulusan dari sekolah dengan berbagi sembako ke warga yang membutuhkan.

Hal tersebut dilakukan oleh sekelompok pelajar dari Madrasah Tsanawiyah Attaqwa 03, Babelan, Kab. Bekasi.

Sebanyak 100 paket sembako berisi mie instan dan minyak sayur dibagikan ke warga di sekitar sekolah.

Baca Juga: Viral Video Pengeroyokan Siswi SMP di Alun-alun Semarang

Selain rumah warga, para pelajar juga menyasar para pedagang dan sopir ojek yang terdampak pandemi Covid-19.

Paket sembako dibeli atas iuran pelajar dan pihak sekolah. Hal tersebut dilakukan sebagai rasa syukur atas kelulusan ujian akhir.

Kegiatan positif tersebut dilakukan sebagai alternatif cara merayakan kelulusan dengan cara hura-hura seperti corat-coret baju seragam.

Video Editor: Laurensius Galih



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x