Kompas TV video vod

Atlet Panjat Dinding Indonesia, Kiromal Katibin Bawa Pulang Medali Emas dari IFSC Amerika Serikat!

Kompas.tv - 23 Mei 2022, 19:20 WIB
Penulis : Edwin Zhan

AMERIKA SERIKAT, KOMPAS.TV - Bendera Merah Putih berkibar di Amerika Serikat.

Ya, Kiromal Katibin berhasil meraih medali emas di Nomor Speed pada Kejuaraan Dunia Panjat Dinding IFSC di Utah, Amerika Serikat.

Sang pemegang rekor dunia panjat dinding di Nomor Speed, Kiromal Katibin, kembali mempersembahkan medali emas bagi Indonesia.

Berhadapan dengan Noah Bratschi asal Amerika Serikat di final, Kiromal berhasil menang setelah sang lawan tergelincir di tengah pendakiannya.

Kiromal Katibin akhirnya berhak meraih medali emas dengan mencatatkan waktu 5,64 detik.

_____                                

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x