Kompas TV tekno games

Daftar Game Gratis PC Games Pass Baru 17-31 Mei 2022, Ada Jurassic World Evolution 2!

Kompas.tv - 18 Mei 2022, 22:00 WIB
daftar-game-gratis-pc-games-pass-baru-17-31-mei-2022-ada-jurassic-world-evolution-2
Ilustrasi layanan gim berlangganan yagn dibesut oleh Microsoft, Xbox Game Pass. (Sumber: Istimewa)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Layanan PC Game Pass yang dirilis Microsoft via unit bisnis Xbox rutin memperbarui daftar game gratis yang bisa dimainkan melalui langganan layanan ini.

Terbaru, ada lebih dari 10 game gratis yang akan dirilis secara berkala di PC Game Pass pada 17 Mei 2022 hingga 31 Mei 2022.

Layanan PC Game Pass atau Xbox Game Pass diketahui menyediakan akses bagi pengguna untuk mengunduh dan memainkan berbagai game secara gratis.

Kini, terdapat lebih dari 100 game PC yang bisa dimainkan dengan PC Game Pass.

Harga berlangganan PC Game Pass di Indonesia adalah Rp50.000 per bulan. Terdapat beberapa game menarik yang akan dirilis di platform PC Game Pass pada pertengahan hingga akhir bulan ini.

Baca Juga: Efek Invasi ke Ukraina, Klub-Klub dan Timnas Rusia Dihapus dari Gim FIFA 22

Salah satu game yang menarik adalah Jurassic World Evolution 2. Game simulasi ini memungkinkan pemain untuk membangun taman rekreasi yang dipenuhi dinosaurus.

Ada pula game Sniper Elite 5 yang akan rilis di PC Game Pass. Sekuel Sniper Elite 4 ini akan bisa dimainkan melalui PC Game Pass mulai 26 Mei mendatang.

Berikut daftar lengkap game gratis yang akan dirilis di PC Game Pass mulai 17 Mei hingga akhir Mei mendatang.

Daftar ini disarikan dari laman resmi Xbox via Kompas.com.

  • 1. Her Story (17 Mei)
  • 2. Jurassic World Evolution 2 (17 Mei)
  • 3. Little Witch in the Woods (Game Preview) (17 Mei)
  • 4. Umurangi Generation Special Edition (17 Mei)
  • 5. Farming Simulator 22 (19 Mei)
  • 6. Vampire Survivors (19 Mei)
  • 7. Floppy Knights (24 Mei)
  • 8. Hardspace: Shipbreaker (24 Mei)
  • 9. Sniper Elite 5 (26 Mei)
  • 10. Cricket 22 (27 Mei)
  • 11. Pac-Man Museum+ (27 Mei)

Baca Juga: Serius Masuk Metaverse, Microsoft Akuisisi Pengembang Gim Call of Duty Rp990 Triliun!

Selain itu, Xbox juga mengumumkan sejumlah game yang akses gratisnya akan dihapus dari PC Game Pass per 31 Mei mendatang. Berikut daftarnya.

  • 1. Farming Simulator 19
  • 2. Knockout City
  • 3. Resident Evil 7: Biohazard
  • 4. Spellforce 3: Soul Harvest
  • 5. Superhot Mind Control Delete
  • 6. Yes Your Grace


Sumber : Kompas.com

BERITA LAINNYA



Close Ads x