Kompas TV video vod

Keracunan Massal! 17 Orang Warga Bontoa Dirawat Usai Santap Hidangan di Pesta Pernikahan

Kompas.tv - 17 Mei 2022, 13:05 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

PANGKEP, KOMPAS.TV - Belasan warga di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan diduga mengalami keracunan massal usai menyantap makanan di pesta pernikahan.

Sebanyak 17 orang warga mendapat penanganan medis di Puskesmas Taraweang, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep ini sebelumnya mengalami gejala pusing, mual dan muntah.

Mereka diduga mengalami keracunan massal, usai menyantap makanan di pesta pernikahan yang ada di Kelurahan Bontoa, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkep.

Baca Juga: Puluhan Warga Jombang Keracunan Makanan Usai Hadiri Acara Pengajian, Polisi Panggil Penyelenggara

Dari 17 orang warga yang di rawat di puskesmas, dua orang di antaranya telah kembali ke rumah.

Sementara itu yang lainnya masih mendapat perawatan secara intensif.

Sejumlah petugas kepolisian dari Tim Inafis Polres Pangkep, Sulawesi Selatan bersama Dinas Kesehatan terkait melakukan pemeriksaan terhadap sampel makanan pesta pernikahan, yang diduga mengakibatkan puluhan warga keracunan. 

Pengambilan sampel makanan untuk pemeriksaan uji laboratorium ini, untuk memastikan penyebab terjadinya keracunan massal.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x