Kompas TV video vod

Kronologi Kecelakaan Maut Bus Tol Mojokerto: Belasan Meninggal, Sopir Jalani Tes Urin

Kompas.tv - 16 Mei 2022, 13:59 WIB

MOJOKERTO, KOMPAS TV – Sebuah bus pariwisata alami kecelakaan menabrak tiang papan reklame di ruas jalan tol Surabaya-Mojokerto pada Senin (16/5).

Akibat kejadian tersebut, 13 orang meninggal dunia, dan sejumlah penumpang terluka.

Kepolisian masih menyelidiki penyebab kecelakaan tunggal yang merenggut belasan nyawa tersebut.

Baca Juga: Diduga Karena Mengantuk, Terjadi Kecelakaan Antara Mikrobus & Motor di Jalan Raya Purwasari Karawang

Sopir bus diduga lalai. Kini penyebab pasti masih belum diketahui.

“Mungkin yang bersangkutan (sopir) mengantuk, dan kini kita melakukan pemeriksaan tes urin,” ujar AKP Heru selaku Kasatlantas Mojokerto Kota.

“Untuk mengetahui, yang bersangkutan sebelum mengemudi mengkonsumsi narkoba atau tidak,” lanjutnya.

Sementara itu benturan bus dengan tiang papan reklami disebut cukup keras, polisi menduga kecepatan bus di atas 100 Km/Jam.

“Kecepatan diperkirakan di atas 100, sampai tiang papan reklame itu tumbang,” tutur AKP Heru.

Kini bangkai bus kecelakaan maut tersebut telah dievakuasi. Korban meninggal dunia dan luka langsung dibawa ke sejumlah rumah sakit terdekat.

Video Editor: Mukhammad Rengga



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x