Kompas TV video vod

Keren! Saudara Kembar di Balikpapan Buat Sepeda Listrik Treadmill Sendiri

Kompas.tv - 15 Mei 2022, 15:55 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Terinspirasi dari sepeda listrik atau sepeda treadmill yang ada di luar negeri, dua saudara kembar dari Balikpapan yang tengah mengenyam pendidikan di Institut Teknologi Kalimantan membuat sepeda treadmill mereka sendiri dengan harga yang terjangkau.

Winson Wissaluno dan Gerson Wissaluno si kembar asal balikpapan Kalimantan Timur membuat sepeda listrik treadmill.

Baca Juga: Kreatif! Kakek 68 Tahun Ubah Limbah Kayu Jadi Miniatur Truk

Terinspirasi dari sepeda listrik treadmill di luar negeri, mahasiswa semester 4 di Institute Teknologi Kalimantan membuat karya mereka sendiri dengan biaya yang lebih terjangkau.

Dengan pengetahuan yang didapat di bangku kuliah mereka membangun sendiri rangka sepeda, mengelas, memasangi dinamo baterai lithium 36 volt hingga roller untuk treadmill, butuh waktu 2 tahun untuk menyelesaikannya.

Alhasil saat ini sepeda treadmill buatannya bisa digunakan untuk keliling kota sembari berolahraga.

Si kembar kreatif ini memiliki mimpi jika sepeda listrik treadmill mereka bisa mendapatkan hak paten dan di jual secara massal.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.