Kompas TV video vod

Tak Kantongi Izin, Demo Tolak Daerah Otonomi Baru Papua Dibubarkan

Kompas.tv - 10 Mei 2022, 13:10 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Tidak mengantongi izin dari kepolisian demo penolakan daerah otonomi baru di kota Jayapura dibubarkan paksa.

Aparat membubarkan massa dengan menyemprotkan air dan gas air mata.

Karena tak berizin, upaya aksi massa ini dihadang oleh personel kepolisian.

Massa yang menolak kemudian dibubarkan dengan menggunakan meriam air dan tembakan gas air mata.

Baca Juga: TNI-Polri Bubarkan Massa hingga Sweeping Antisipasi Demo Tolak DOB Papua

Sejumlah pemuda dan mahasiswa, Selasa (10/05) pagi berkumpul di beberapa titik di Distrik Heram untuk menggelar demo menolak pemekaran daerah otonomi baru di Papua.

Massa mulai berkumpul sekitar pukul 09:30 waktu setempat dan akan melakukan aksi jalan kaki menuju kantor DPR Papua untuk menyampaikan aspirasi mereka.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.