Kompas TV video vod

Pemkot Medan Benahi Fasilitas Umum Demi Medan yang Nyaman dan Kinclong

Kompas.tv - 23 April 2022, 15:19 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

MEDAN, KOMPAS.TV - Usaha Pemerintah Kota Medan tersebut dimulai dari pemugaran ruang terbuka hijau.

Perubahan pada tata ruang sudah di perbarui oleh pemkot dengan menggandeng Kementerian Lingkungan Hidup. 

Pemkot Medan sedang menata Kembali kurang lebih 7 titik ruang terbuka hijau.

Salah satunya adalah taman Cadika. Taman seluas 25 hektar tersebut  sering dimanfaatkan oleh masyarakat untuk rekreasi, olahraga hingga menunggang kuda. 

Pembangunan fasilitas di tiap ruang terbuka hijau direncanakan dengan matang oleh Pemkot Medan agar tidak mengganggu ruang terbuka hijau. 

Selain itu, Pemkot Medan dan start up Kepul.id yang bergerak di bidan pengelolaan sampah.

Kolaborasi tersebut ditujukan untuk penanganan limbah rumah tangga di Medan.

Langkah itu dilakukan untuk mengurangi pencemaran lingkungan serta membantu dan memberikan edukasi ke masyarakat untuk memilah sampah dengan lebih efisien.

Pemilahan sampah dengan baik juga sudah diajarkan oleh satuan pendidikan kota Medan. 

Langkah tersebut tentu untuk mendorong terciptanya kota Medan yang lebih nyaman. 
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x