Kompas TV video vod

Tegas Irma Chaniago: Dokter Terawan Itu Berguna Untuk Manusia!

Kompas.tv - 5 April 2022, 15:27 WIB
Penulis : Prayogi Haro

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) memenuhi undangan rapat dengar pendapat umum (RDPU) bersama Komisi IX DPR RI hari ini. Dalam rapat tersebut, muncul usulan IDI dibubarkan.

Usulan itu dilontarkan oleh anggota Komisi IX DPR RI Fraksi NasDem Irma Suryani Chaniago. Irma mulanya menyoal tujuan organisasi IDI yang menurutnya tak sejalan dengan realitasnya.

"Saya ingin memperdalam tujuan didirikannya IDI. IDI ini saya melihatnya sama seperti serikat pekerja. Melindungi anggotanya, memberdayakan anggota kemudian men-support anggotanya bukan memecat anggotanya," kata Irma dalam RDPU bersama IDI di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 4 April 2022.

Baca Juga: Marah Terawan Dipecat, Anggota DPR Irma Suryani Serukan Bubarkan IDI: Cuma Organisasi Profesi Kok

Irma kemudian mempertanyakan pemecatan terhadap eks Menkes dr Terawan Agus Putranto. Dia menilai IDI tak membina dan mengembangkan profesi anggotanya.

"Terkait dengan kasus dr Terawan, saya kira beliau sudah memenuhi ini. Kemudian profesi anggota, membina dan mengembangkan profesi anggota, saya lihat IDI nggak ada ini," ujar dia.

Dia mengulas praktik metode cuci otak atau DSA yang dilakukan oleh Terawan. Menurutnya, praktik itu telah memberikan manfaat bagi pasiennya.

Bahkan, Irma juga melontarkan agar IDI dibubarkan saja.

“Apa yang dilakukan? Carikan jalan keluar tidak? Dibubarkan begitu saja? Kemudian memecat kalau tidak setuju? Bubarin saja IDI-nya. Ngapain Orang cuman organisasi profesi, kok.” tegasnya.

Irma meminta IDI agar tidak semena-mena memberhentikan anggotanya. Apalagi, yang terbukti telah membantu masyarakat.

Video Editor : Androw



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x