Kompas TV video vod

Kreatif! Ari Dwi Priwanto Sulap Limbah Bambu Jadi Kincir Air Hiasan Kolam Ikan

Kompas.tv - 28 Januari 2022, 19:14 WIB
Penulis : Shinta Milenia

PONOROGO, KOMPAS.TV - Memanfaatkan limbah bambu yang tak terpakai, seorang pemuda di Ponorogo, Jawa Timur berhasil menjadi perajin kincir air untuk hiasan kolam ikan.

Kincir air dari bambu ini seakan seperti alat musik yang bisa mengeluarkan suara suara yang indah.

Dan siapa yang sangka, bahwa karya kincir air ini ternyata dibuat dari limbah bambu yang sudah tak terpakai.

Di pekarangan rumah, di Desa Tatung, Kecamatan Balong, Ponorogo, tempat Ari Dwi Priwanto sang perajin kincir air membuat karya.

Ia mengubah limbah bambu menjadi kincir air penghias kolam ikan yang menarik.

Berawal dari coba-coba karena tak memiliki pekerjaan saat pandemi, Ari mencoba memanfaatkan bambu yang banyak berserakan di dekat rumahnya menjadi hiasan kincir air untuk kolamnya.

Baca Juga: Irma Susanti, Pengrajin Batik Tulis Kontemporer yang Karyanya Sudah Mendunia!

Setelah sebulan uji coba dan 3 kali gagal, mantan penjual sayur keliling ini akhirnya menemukan formula dan ukuran yang pas.

Hingga akhirnya beberapa tetangga kemudian tertarik memesan kincir air buatannya.

Tak berhenti di situ, Ari kemudian memanfaatkan media sosial untuk menjual karyanya dan kemudian rezeki pun datang.

Ari kini kebanjiran pesanan yang datang dari sejumlah wilayah.

Kincir air karya Ari ini dinilai menarik, karena dibuat alami dan dilengkapi dengan beragam ornamen yang disesuakan dengan pesanan konsumen.

Untuk 1 ornamen kincir air sederhana, Ari membutuhkan waktu 1-2 hari pengerjaan.

Sementara, karya ari ini harganya bervariasi mulai dari Rp 150 ribu hingga Rp 500 ribu, tergantung ukuran dan kerumitan dalam pembuatannya.

Baca Juga: Dorong Pengembangan Ekonomi Kreatif Digital, BI Malang Gelar Techibition



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x